Jangkau 1.400 Rumah Impian dan 1.200 Keluarga, Kini Uang Kaget x Bedah Rumah Beri Bantuan pada Sopian

Kamis, 19 September 2024 - 19:19 WIB
loading...
Jangkau 1.400 Rumah...
Program Kilau Uang Kaget Lagi x Bedah Rumah Lagi selalu menjadi tontonan favorit pemirsa Indonesia dengan membagikan kisah haru namun memberikan berkah dan membantu orang lain yang membutuhkan. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Program Kilau Uang Kaget Lagi x Bedah Rumah Lagi selalu menjadi tontonan favorit pemirsa Indonesia dengan membagikan kisah haru namun memberikan berkah dan membantu orang lain yang membutuhkan. Uang Kaget Lagi x Bedah Rumah Lagi ditayangkan di MNCTV pada Jumat, 20 September 2024, pukul 21.30 WIB.

Sudah banyak masyarakat yang mendapatkan manfaat dari Uang Kaget Lagi x Bedah Rumah Lagi. Selama penayangannya, program tersebut telah membangun lebih dari 1.400 rumah impian dan lebih dari 1.200 keluarga telah dibantu untuk kehidupan yang lebih baik.

Host Dea Lestari, Lee Jeong Hoon sebagai komandan tukang, Elma Lita sebagai time keeper, dan Ali Zainal sebagai Mr. Money akan bagi-bagi berkah bersama target, yakni Bapak Sopian yang bekerja sebagai buruh rumput tambak dan di malam hari ia bekerja sebagai pencari rajungan.



Istrinya bekerja sebagai pencabut kangkung, anaknya juga terkadang menjual layangan yang dibeli oleh teman-temannya. Bapak Sopian dan keluarga sudah tinggal di rumah yang ditempati selama 15 tahun.

Program Kilau Uang Kaget Lagi x Bedah Rumah Lagi akan memberi banyak kejutan dengan double kaget dan double berkahnya untuk membantu Bapak Sopian beserta keluarga untuk mendapatkan kehidupan yang lebih layak.

Saksikan Kilau Uang Kaget Lagi x Bedah Rumah Lagi pada Jumat, 20 September 2024, pukul 21.30 WIB hanya di MNCTV Selalu di Hati.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1441 seconds (0.1#10.140)