Lania Fira Kagumi Mak Eros di Series ‘Sebelum Dunia Terbalik’ RCTI

Kamis, 27 Agustus 2020 - 19:30 WIB
loading...
Lania Fira Kagumi Mak...
Lania Fira didapuk sebagai pemeran utama dalam original series terbaru RCTI+ berjudul ‘Sebelum Dunia Terbalik’. Perannya sebagai Mas Eros membuat dia kagum. Foto/Dok.RCTI+.
A A A
JAKARTA - Selain Randy Martin, aktris cantik Lania Fira juga didapuk sebagai pemeran utama dalam original series terbaru RCTI+ berjudul ‘Sebelum Dunia Terbalik’. Lania yang memerankan karakter Mak Eros atau Eros semasa muda mengaku punya cerita tersendiri dengan karakter yang dibangunnya itu.

Lania mengaku kagum dengan karakter Eros sebagai perempuan mandiri dan berani. Tak hanya itu, dalam serial yang tayang 20 episode di RCTI+ ini, dia juga senang beradu acting dengan Randy.

“Membangun chemistry sama Randy sih nggak sulit karena di lokasi kita selalu ngobrol. Kita juga punya banyak kesamaan, kita suka makan suka ngopi. Jadi enggak susah banget, gampang. Randy juga orangnya seru banget,” kata Lania.

Soal ‘Sebelum Dunia Terbalik’ yang mengambil latar 1983 ketika Kemed dan Mak Eros masih muda belia, Lania mengaku tidak ada masalah. Menurutnya, justru banyak hal menarik dari series yang dimainkannya itu.

“Bagi yang ingin menonton dan ingin tau kenapa Eros benci sama kemed, di sini ada jawabannya. Jarang sekali ada series berlatar tahun 80an, penonton jadi bisa tahu gimana vibe nya pada masa itu, kita nyeritain kisah cinta yang seru banget, persahabatan, semuanya ada disini,” jelas Lania.

Sementara, Head Movie and OTT Division MNC Pictures Emilka Chadir mengatakan setting cerita 1980an membuat Sebelum Dunia Terbalik sangat menarik untuk diikuti. Karena selama ini jarang ada mini series yang berlatar 1980an. (Baca juga: Randy Martin Jadi Ustaz Kemed di Series Sebelum Dunia Terbalik RCTI+ ).

“Sinetron dunia terbalik itu sudah populer dan kita ngerasa Dunia Terbalik harus kita buat universe. Inspirasinya karena sebenarnya banyak sekali cerita yang jadi tanda tanya, dua tokoh Kemed dan Eros ini kan karakter sentral, series ini menceritakan apa si yang terjadi, antara Kemed dan Mak Eros, jadi penonton tau apa asal usulnya,” jelasnya.

Emilka juga menceritakan proses pemilihan Randy Martin dan Lania Fira yang menjadi tokoh utama. Menurutnya proses casting berjalan lumayan panjang dan cukup puas dengan Randy yang bisa memainkan tokoh Kemed.

“Karakter Kemed ini sangat menarik, dia ustaz besar, kita ingin kasih tau kenapa akhirnya dia jadi ustad, backrgound dia kaya apa, gaya ngobrol juga sangat unik, tidak semua bisa mainkan, ternyata Randy bisa memainkan peran dengan baik,” papar Emilka.

Lewat Sebelum Dunia Terbalik’, Emilka berharap series milik RCTI+ ini masyarakat bisa menikmati tontonan baru. “Mereka juga bisa menikmati tanpa harus tahu dulu soal dunia terbalik yang reguler, tapi bagi penonton setia ini jadi sesuatu yang ditunggu karena ada pertanyaan yang terjawab, semoga bisa jadi tayangan remaja yang berbeda,” beber dia.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1550 seconds (0.1#10.140)