Ribuan Gen Z Bandung Bersaing di Audisi Indonesia Idol 2024, Ada yang Datang dari Banten

Minggu, 29 September 2024 - 08:20 WIB
loading...
Ribuan Gen Z Bandung...
Ribuan gen Z memadati Universitas Widyatama, Kota Bandung untuk bersaing di audisi Indonesian Idol 2024. Foto/ MPI
A A A
BANDUNG - Ribuan generasi Z (gen Z) memadati Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Widyatama, Jalan Cikutra, Kota Bandung, Sabtu dan Minggu (28-29/9/2024). Mereka unjuk talenta musik dan menyanyi di ajang audisi Indonesian Idol 2024.

Para peserta audisi Indonesian Idol 2024 yang hadir ini tidak saja berasal dari Kota Bandung, juga dari beberapa daerah lain di Jawa Barat, seperti Sukabumi, Garut, bahkan dari Tangerang, Banten dan Jakarta.



Mereka penuh percaya diri menampilkan yang terbaik dari bakat masing-masing. Tak hanya kemampuan berolah vokal, tak sedikit para peserta yang membawa alat musik gitar untuk mendukung penampilan.

Head of Production Operation RCTI Agung Priyatno mengatakan, Kota Bandung merupakan kota ke-11 dari 13 kota yang menggelar audisi Indonesian Idol 2024. Sebelum audisi, RCTI menggelar pemanasan Indonesian Idol 2024 di Summarecon Mall.

"Animo di Kota Bandung sangat luar biasa, bisa dilihat dari jumlah pendaftar audisi Indonesian Idol 2024 telah mencapai 4.860 orang. Jumlah peserta yang telah hadir untuk audisi hari pertama ini sebanyak 1.900 orang sampai jam 1 siang (13.00 WIB)," kata Agung.

Menurut Agung, potensi anak muda Bandung di bidang musik dan menyanyi sangat bagus. Kota Bandung selalu melahirkan idola-idola baru dan musisi-musisi hebat di Indonesia.

"Juga dilihat dari audisi-audisi sebelumnya, banyak peserta dari Bandung yang punya kemampuan luar biasa. Kami berharap Kota Bandung memberikan cukup banyak peserta yang lolos audisi untuk kami bawa ke Jakarta," ujar Agung.

Agung menuturkan, Indonesian Idol 2024 mengusung konsep berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini, sebelum audisi dilaksanakan, RCTI menggelar pemanasan Indonesian Idol. Di Kota Bandung, pemanasan berlangsung di Summarecon Mall yang dihadiri oleh para alumni Indonesian Idol.

"Kami menghadirkan alumni Indonesian Idol untuk menghibur, meet and greet, dan memberikan bimbingan kepada para calon peserta Indonesian Idol 2024 sehingga mereka bisa memberikan yang terbaik saat audisi," tutur Agung.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Masuk Spekta 9 Indonesian...
Masuk Spekta 9 Indonesian Idol XIII, Siapa Bertahan? Nonton Aksi Top 6 & Dukung Idolmu di VISION+
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin, Sabtu 22 Maret 2025: Yasmin dan Romeo Temukan Bayi Malang
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi, Sabtu 22 Maret 2025: Aliya Diciduk Polisi
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 89: Usaha Angel-Ari Satukan Kembali Arini dan Lingga
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 181: Teror Elang dan Dennis Tak Henti, Noah Makin Panik
Tantangan Semakin Sengit,...
Tantangan Semakin Sengit, Siapa yang Mampu Bertahan dalam MasterChef Indonesia Season 12?
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin Eps 255: Dion Dipecat Yasmin, Romeo Tangkap Galang
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9 Eps 22: Penelusuran Bahlul Penadah Motor Curian
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah Eps 30: Kasih Menolak Diadopsi, Nurmala Tak Tinggal Diam
Rekomendasi
Pabrikan China Siap...
Pabrikan China Siap Bantu Indonesia Bikin Mobil Nasional
Februari 2025, Bank...
Februari 2025, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp9,01 Triliun ke 77.500 UMKM
Berbagi Kebahagiaan,...
Berbagi Kebahagiaan, Mayjen TNI Ramses Tobing Bagikan Menu Buka Puasa untuk Anak Jalanan dan Pekerja Kecil
Berita Terkini
Kemenekraf Puji Kolaborasi...
Kemenekraf Puji Kolaborasi dengan MNC Group, UMKM Kini Tampil di Layar Kaca Nasional
2 jam yang lalu
Kebahagiaan Ramadan,...
Kebahagiaan Ramadan, The Park Sawangan Ajak Anak Yatim Bertemu Karakter Animasi Entong
3 jam yang lalu
Ismi Melinda Cerita...
Ismi Melinda Cerita Hobi Lari yang Bikin Tak Cepat Lelah saat Syuting Adegan Aksi
4 jam yang lalu
Kolaborasi Kemenekraf...
Kolaborasi Kemenekraf dan MNC Group Perkuat Ekosistem Industri Kreatif Indonesia
5 jam yang lalu
Ajil Ditto Berbaur dengan...
Ajil Ditto Berbaur dengan Ribuan Pelari di Vision+ Sahurun 2025, Semangat Meski Jarang Olahraga
5 jam yang lalu
Sahurun 2025 Jilid II...
Sahurun 2025 Jilid II - Charity Fun Race 5K Komitmen Vision+ pada Gaya Hidup Sehat dan Berbagi
6 jam yang lalu
Infografis
Pasukan Israel Usir...
Pasukan Israel Usir Pasien dari Rumah Sakit Indonesia di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved