Manfaatkan Pariwisata Berbasis Masyarakat, Sandiaga Uno Berharap IHSA Bisa Naikkan Kunjungan Wisata

Minggu, 13 Oktober 2024 - 09:40 WIB
loading...
Manfaatkan Pariwisata...
Sandiaga Uno berharap Indonesian Home Stay Assosiacion (IHSA) bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Foto/ MPI
A A A
LIKUPANG - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno berharap Indonesian Home Stay Assosiacion (IHSA) bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat pemilik homestay membuka peluang usaha dan lapangan kerja.

"Harapannya, produk-produk ekonomi kreatifnya semakin laku terjual dan kita bisa merasakan pariwisata berbasis masyarakat yaitu tinggal di rumah-rumah masyarakat sehingga kita belajar budaya lokal, kuliner lokal dan tetap merasakan fasilitas yang tidak kalah dengan tinggal di hotel tapi merasakan alam yang lebih otentik dan budaya yang lebih asli," kata Sandiaga usai menghadiri penandatangan PKS antara Indonesian IHSA dengan Olsera dan launching aplikasi Indohome, Sabtu (12/10/2024).

Sandiaga juga berharap agar IHSA bisa terus berkembang dan memberikan peluang peningkatan kunjungan, khususnya di Likupang, Minahasa Utara dan Sulawesi Utara.

Ketua DPP IHSA, Alvy Pongoh mengapresiasi Sandiaga Uno yang selalu mendukung kemajuan UMKM, khususnya Homestay dan selalu mendukung IHSA mengangkat derajat, harkat martabat pelaku usaha homestay yang semuanya ada di Desa Wisata atau Kampung Wisata.

"Sehingga dengan peluncuran dari Indohome ini, saluran pemasaran digital untuk homestay yang ada di desa-desa wisata terutama di 5 destinasi pariwisata super prioritas bisa kita dukung dan terus kembangkan," ujar dia.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Nikmati Hari Cerah di...
Nikmati Hari Cerah di Antalya, Kota dengan Pantai Bersertifikat Bendera Biru Terbanyak
DiscoveRun, Kolaborasi...
DiscoveRun, Kolaborasi Hobi Lari dan Kepedulian terhadap Pariwisata Berkelanjutan
JungleSea Resmi Dibuka,...
JungleSea Resmi Dibuka, Theme Park Pertama di Lampung dengan Konsep Pantai
Eksplorazi GTV, Jelajahi...
Eksplorazi GTV, Jelajahi Wisata Lokal Anti-Mainstream Bareng Abed Ansel Mulai 21 April 2025
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Cek Rekomendasi Destinasi Seru ala Gen-Z di Eksplorazi GTV!
Hadir di Surabaya, Luxehouze...
Hadir di Surabaya, Luxehouze Tawarkan Pengalaman Berbelanja Barang Mewah yang Eksklusif
5 Rekomendasi Wisata...
5 Rekomendasi Wisata Gudungkidul untuk Libur Lebaran, Murah Meriah
The Great Slowdown,...
The Great Slowdown, Wisata Spiritual Penuh Damai di Jantung Ubud
7 Rekomendasi Wisata...
7 Rekomendasi Wisata Batang, Jadi Daerah Paling Banyak Mengonsumsi Gorengan
Rekomendasi
Kisah Nabi Isa di Al...
Kisah Nabi Isa di Al Quran Ada di Surat Apa?
Pemerintah Bentuk Satgas...
Pemerintah Bentuk Satgas PHK Hadapi Dampak Perang Tarif
Kena Tarif Tambahan...
Kena Tarif Tambahan 10 Persen, Eksportir Tekstil dan Garmen RI Terancam
Berita Terkini
10 Contoh Ucapan Hari...
10 Contoh Ucapan Hari Paskah untuk Teman Kantor, Penuh Semangat dan Makna Positif
1 menit yang lalu
Sinopsis Film Mangku...
Sinopsis Film Mangku Pocong, Ketika Pocong, Pesugihan, dan Keluarga Jadi Teror Tak Terlupakan
27 menit yang lalu
Alasan Paula Verhoeven...
Alasan Paula Verhoeven Tak Dapat Nafkah Iddah setelah Cerai dari Baim Wong
40 menit yang lalu
50 Ucapan Selamat Jumat...
50 Ucapan Selamat Jumat Agung 2025, Menyentuh, Religius, dan Penuh Harapan
1 jam yang lalu
Hotman Paris Tawari...
Hotman Paris Tawari Paula Verhoeven Jadi Aspri: Saya Akan Buat Kamu Ceria
2 jam yang lalu
Heboh! Jessica Wongso...
Heboh! Jessica Wongso Balik Main X, Langsung Mention Elon Musk
2 jam yang lalu
Infografis
Balas Dendam ke AS,...
Balas Dendam ke AS, China Naikkan Tarif Impor Jadi 125%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved