Arti Nama Bebingah Sang Tansahayu, Anak Pertama Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

Jum'at, 18 Oktober 2024 - 17:00 WIB
loading...
Arti Nama Bebingah Sang...
Arti nama Bebingah Sang Tansahayu, anak pertama Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menarik perhatian publik. Pasangan ini menyelipkan doa dan harapan baik. Foto/Instagram Kaesang Pangarep
A A A
JAKARTA - Arti nama Bebingah Sang Tansahayu , anak pertama Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menarik perhatian publik. Pasangan ini menyelipkan doa dan harapan baik di nama buah hati mereka.

Menurut Kaesang Pangarep , nama Bebingah Sang Tansahayu memiliki arti sosok yang membawa kebahagiaan karena cantik dari paras dan sifatnya.

"Bebingah itu membuat bahagia, sang tanshayu itu dialah yang selalu cantik dalam tutur kata, paras, semuanya lah," kata Kaesang di RSU Bunda, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa,15 Oktober 2024.

Arti Nama Bebingah Sang Tansahayu, Anak Pertama Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

Foto/Instagram Kesang Pangarep





Nama cucu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu diambil dari bahasa Jawa, yang merupakan asal dari Kaesang dan Erina. Sementara itu, Bebingah Sang Tansahayu sepenuh ide dari Erina sebagai ibu.

"Iya bahasa Jawa, yang buat istri saya. Nama semua dari istri saya," jelasnya.

Di sisi lain, Erina melahirkan anak pertamanya pada Selasa, 15 Oktober 2024 pukul 07.02 WIB di RSU Bunda, Menteng, Jakarta Pusat. Kabar gembira ini disampaikan langsung oleh juru bicara PSI (Partai Solidaritas Indonesia) Ario Bimo.



"Alhamdulillah telah lahir anak pertama kami (Kaesang dan Erina) Senin, 15-10-24 jam: 07.02 pagi," bunyi pesan yang diterima awak media.

Bebingah lahir dengan berat 3,4 kg dengan panjang 50 cm. Kondisi Erina dan anak pertamanya pun kini dalam kondisi sehat.

"Nama: Bebingah Sang Tansahayu. Berat: 3.4 kg. Panjang: 50 cm. Alhamdulillah lancar dan sehat ibu dan bayinya," tandasnya.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Velove Vexia Merasa...
Velove Vexia Merasa Jadi Ibu usai Melahirkan Anak Pertama: Kebahagiaan Kecil Kami Telah Tiba
Anak Syahrini Kenakan...
Anak Syahrini Kenakan Kaus Kaki Seharga UMR, Netizen: Biaya Hidup Gue
Elon Musk Sambut Kelahiran...
Elon Musk Sambut Kelahiran Anak ke-14 dengan Shivon Zilis, Namanya Seldon Lycurgus
3 Partner Bisnis Raffi...
3 Partner Bisnis Raffi Ahmad yang Usahanya Rugi, Rudy Salim Kehilangan Rp70 Miliar
Penyebab Rans Nusantara...
Penyebab Rans Nusantara Hebat Milik Raffi Ahmad Tutup, Pelanggan Diminta Segera Tukar Voucher
Kiky Saputri Sempat...
Kiky Saputri Sempat Takut Baby Blues usai Melahirkan: Sudah Siapkan Fisik dan Mental
Kayesha Nadha Khairi...
Kayesha Nadha Khairi Nama Anak Pertama Kiky Saputri, Artinya Pemberian Tuhan yang Cantik
Ashley St Clair Desak...
Ashley St Clair Desak Elon Musk Akui Anaknya dan Selesaikan Kesepakatan Pengasuhan
Nama Panggilan Anak...
Nama Panggilan Anak Mahalini dan Rizky Febian Gabungan dari Kedua Neneknya
Rekomendasi
Bulan Syawal, Julukan...
Bulan Syawal, Julukan dan Amalan yang Dianjurkan
Petasan Meledak di Blitar...
Petasan Meledak di Blitar Lukai 4 Bocah, Satu Rumah Hancur
Apa Kelas dalam Tinju...
Apa Kelas dalam Tinju Terbaik saat Ini? Juara Dunia Dominan Atau Hierarki Tak Pasti
Berita Terkini
Batas Aman Makan Kue...
Batas Aman Makan Kue Lebaran Biar Berat Badan Tidak Naik, Jangan Lebih dari 5 Keping
10 menit yang lalu
Rayakan Lebaran dengan...
Rayakan Lebaran dengan Wisata Alam, Kuliner, dan Belanja di PIK!
40 menit yang lalu
11 Artis Hollywood Merayakan...
11 Artis Hollywood Merayakan Lebaran, Mike Tyson Mualaf usai Dipenjara
1 jam yang lalu
Giring Ganesha Sowan...
Giring Ganesha Sowan ke Istana Negara, Halal Bihalal dengan Prabowo dan Gibran
2 jam yang lalu
Ruben Onsu Umumkan Sudah...
Ruben Onsu Umumkan Sudah Mualaf: Semoga Saya Bisa Istiqomah
3 jam yang lalu
Ruben Onsu Salat Idulfitri...
Ruben Onsu Salat Idulfitri Perdana usai Mualaf, Ditemani Ivan Gunawan
4 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved