Hakim Butuh Saksi Sidang Itsbat Nikah Rizky Febian dan Mahalini, Sule Bakal Datangi PA Jaksel?

Senin, 11 November 2024 - 17:00 WIB
loading...
Hakim Butuh Saksi Sidang...
Rizky Febian dan Mahalini akan menjalani proses sidang itsbat. Sule pun disebut akan menjadi saksi. Foto/ Instagram
A A A
JAKARTA - Rizky Febian dan Mahalini masih menjalani proses sidang itsbat di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan untuk mengesahkan pernikahannya secara hukum negara.

Pihak pengadilan pun menyinggung kemungkinan Sule menjadi saksi dalam persidangan tersebut.



Humas PA Jaksel, Suryana mengatakan, keterangan saksi sangat dibutuhkan oleh majelis hakim sebelum mengeluarkan putusan akhir.

"Yang paling utama saksi-saksi, karena dokumen-dokumen pernikahannya belum ada, yang ada baru pelaksanaan pernikahan, ijab kabul, ada wali, ada saksi, ada penyebutan mahar kan begitu kalau dalam pernikahan," kata Suryana di kantornya pada Senin (11/11/2024).

Suryana menjelaskan saksi yang dibutuhkan hakim yakni saksi yang ditunjuk kedua mempelai dalam pernikahan mereka 10 Mei lalu.

Meski demikian, kata Suryana, tak menutup kemungkinan majelis hakim menyetujui pihak keluarga, termasuk Sule, menjadi saksi dalam persidangan ini. Namun, Suryana belum bisa memastikan hal itu lantaran masih harus melalui pertimbangan hakim.

"Saksinya itu saksi yang ditunjuk saat akad nikah, ya kan. Kemudian nanti kalau memang tidak bisa dihadirkan, majelis hakim akan minta saksi yang hadir di persidangan, nanti tergantung majelis," tuturnya.

"Misal menilai apakah keluarga bisa jadi saksi atau tidak, nanti hakim yang menilai karena di dalam saksi pernikahan suka ditunjuk dari pihak keluarga kan. Itu nanti kalau masalah bagaimana orang tua kalau menjdi saksi bisa diterima oleh majelis hakim itu kewenangan majelis hakim yang menerima atau tidaknya," kata Suryana.



Sebagai informasi, Rizky Febian dan Mahalini dijadwalkan menjalani sidang lanjutan di PA Jaksel pada Senin, 18 November 2024.

Pada sidang tersebut, keduanya akan ditanya majelis hakim soal pernikahan mereka yang digelar pada 10 Mei 2024.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Nunung Tolak Tawaran...
Nunung Tolak Tawaran Sule Tinggal di Rumahnya, Lebih Nyaman Ngekos
Taylor Swift dan Travis...
Taylor Swift dan Travis Kelce Siap Memulai Hidup Baru, Segera Nikah usai Lewati Masa Pahit
5 Potret Pernikahan...
5 Potret Pernikahan Mikha Angelo dan Gregoria Mariska, Romantis Banget!
Park Bom 2NE1 Ngaku...
Park Bom 2NE1 Ngaku Sudah Nikah dengan Lee Min Ho, Unggahannya Langsung Dihapus Agensi
Syifa Hadju Unfollow...
Syifa Hadju Unfollow Angga Yunanda, Cemburu dengan Shenina Cinnamon?
Mahalini-Rizky Febian...
Mahalini-Rizky Febian Sambut Kelahiran Anak Pertama, Kini Dipanggil Papa dan Ibu
Nama Panggilan Anak...
Nama Panggilan Anak Mahalini dan Rizky Febian Gabungan dari Kedua Neneknya
5 Potret Mahalini Melahirkan...
5 Potret Mahalini Melahirkan Anak Pertama, Rizky Febian Setia Menemani
Zairee Selina Quinlyn...
Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian Nama Anak Pertama Mahalini
Rekomendasi
Program Sobat Aksi Ramadan...
Program Sobat Aksi Ramadan 2025, BNI Renovasi Masjid dan Beri Bantuan Pangan
3 Ruas Tol Trans Sumatera...
3 Ruas Tol Trans Sumatera Beroperasi Fungsional di Mudik Lebaran 2025, Catat Jadwalnya
Strategi Hilirisasi...
Strategi Hilirisasi Petrokimia Gresik Dorong Perekonomian Nasional
Berita Terkini
5 Rekomendasi Wisata...
5 Rekomendasi Wisata Gudungkidul untuk Libur Lebaran, Murah Meriah
1 jam yang lalu
Reaksi Ahmad Dhani Judika...
Reaksi Ahmad Dhani Judika Tidak Mau Lagi Nyanyi Lagu Dewa 19: Siapa yang Bisa Buktikan?
2 jam yang lalu
Chef Arnold Diduga Sindir...
Chef Arnold Diduga Sindir Willie Salim Masak Besar Daging 200 Kg, Sebut hanya Bobon Santoso yang Bisa
3 jam yang lalu
Dukung Kim Sae Ron,...
Dukung Kim Sae Ron, Kakak Sulli Kecam Penggemar Kim Soo Hyun
4 jam yang lalu
Keren! Begini Penampakan...
Keren! Begini Penampakan Kostum Baru Ironheart
5 jam yang lalu
Selebgram Isa Zega Pasrah...
Selebgram Isa Zega Pasrah Lebaran di Penjara: Gak Masalah
7 jam yang lalu
Infografis
2 Alasan Buaya Hidup...
2 Alasan Buaya Hidup Berdampingan dan Tidak Mau Memakan Capybara
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved