Penyanyi Ini Hadiri Pesta Seks P Diddy usai Diundang Pangeran Saudi, Diterbangkan dari LA

Jum'at, 15 November 2024 - 07:40 WIB
loading...
Penyanyi Ini Hadiri...
Penyanyi Tanea Wallace mengaku hadir di pesta seks P Diddy, Freak Off usai diundang Pangeran Saudi yang tidak disebutkan namanya. Ia diterbangkan dari LA. Foto/People
A A A
JAKARTA - Penyanyi Tanea Wallace mengaku hadir di pesta seks P Diddy , Freak Off usai diundang Pangeran Saudi yang tidak disebutkan namanya. Tak tanggung-tanggung, ia diterbangkan dari LA ke Miami untuk pesta tersebut.

Pengakuan mengejutkan Tanea Wallace soal pesta seks P Diddy disampaikan melalui dokumenter TMZ terbaru yang berjudul TMZ Presents The Downfall of Diddy: Inside the Freak Off.

"Saya pernah menghadiri salah satu, saya yakin, Freak-Off-nya P Diddy. Tahun 2018 saya pergi ke Freak-Off itu," kata penyanyi dan penulis lagu itu dilansir dari Page Six, Jumat (15/11/2024).

Dalam dokumenter tersebut, Tanea menggambarkan dengan sangat rinci bagaimana dia melihat sekelompok orang berhubungan seks. Banyak di antara mereka tampak mabuk, menggunakan alkohol dan narkoba.



Penyanyi Ini Hadiri Pesta Seks P Diddy usai Diundang Pangeran Saudi, Diterbangkan dari LA

Foto/Page Six

Dilansir dari TMZ, Tanea mengatakan apa yang dilihatnya terjadi pada pukul 07.00. Sementara itu, pesta berlangsung sepanjang malam. Mengejutkannya, Tanea melihat anak kecil berpakaian seperti Barbie Harajuku.

Ketika didesak, dia menjelaskan bahwa mereka adalah anak-anak di bawah umur yang terhalang oleh gerombolan orang dewasa. Dia tidak melihat apa yang dilakukan orang dewasa dan anak-anak di bawah umur itu.

Hal tersebut membuat Tanea merasa khawatir. Terlebih, anak-anak tersebut memakai lipstik merah, tampak sangat seksi dan terbuka.

"Saya melihat ke kanan, dan di sudut, saya melihat seperti, 'Apakah mereka anak kecil?'. Karena orang-orang memperhatikan mereka. Orang-orang mencoba menyembunyikan apa yang mereka lakukan. Mereka semua berkerumun," jelasnya.



"Jadi saya seperti, 'Apa itu?' Tapi tidak, mereka bukan (orang kerdil). Mereka anak kecil. Saya tidak ingin mengatakan terlalu banyak. Jadi, gunakan akal sehat Anda," sambungnya.

Ketika dimintai komentar, perwakilan pemilik nama asli Sean John Combs itu menyatakan bahwa Tanea tidak memiliki kredibilitas dan klaimnya tentang anak di bawah umur sepenuhnya dan secara kategoris salah.

"Seperti yang telah kami katakan sebelumnya, Tuan Combs tidak dapat menanggapi setiap aksi publisitas baru, bahkan dalam menanggapi klaim yang secara kasat mata menggelikan," ujarnya.

"Tuan Combs memiliki keyakinan penuh pada fakta dan integritas proses peradilan. Di pengadilan, kebenaran akan menang, bahwa tuduhan terhadap Tuan Combs adalah fiksi belaka," tandasnya.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1176 seconds (0.1#10.140)