Raja Charles III Sakit, Pangeran William Percepat Ambil Alih Kepemimpinan

Jum'at, 13 Desember 2024 - 07:40 WIB
loading...
Raja Charles III Sakit,...
Raja Charles III yang sakit kanker mendorong percepatan pengalihan tugas kepemimpinan kerajaan kepada Pangeran William. William kini mengambil peran lebih. Foto/Getty Images
A A A
INGGRIS - Raja Charles III yang sakit kanker mendorong percepatan pengalihan tugas kepemimpinan kerajaan kepada Pangeran William. Sebagai pewaris takhta, William kini mengambil peran lebih besar dalam menjalankan tugas-tugas kerajaan, termasuk menghadiri acara resmi dan menangani urusan penting negara.

Pangeran William bersama istrinya, Kate Middleton dilaporkan harus mengambil alih lebih banyak tanggung jawab dari biasanya. Langkah ini diambil untuk memastikan stabilitas monarki Inggris di tengah kekhawatiran atas kesehatan Raja Charles III, yang kini menjalani perawatan intensif.

Perubahan ini menjadi fase krusial dalam transisi kepemimpinan kerajaan menuju generasi berikutnya. Penulis biografi kerajaan Sally Bedell Smith mencatat bahwa tanggung jawab pasangan ini semakin besar. Oleh karena itu, Kate dan William mulai mempersiapkan peran mereka sebagai Raja dan Ratu Inggris lebih cepat dari yang direncanakan.

Selain Charles, istrinya, Ratu Camilla juga baru-baru ini pulih dari pneumonia. Kondisi ini membuatnya tidak bisa menghadiri sejumlah acara Kerajaan Inggris yang penting dalam beberapa waktu belakangan.

Raja Charles III Sakit, Pangeran William Percepat Ambil Alih Kepemimpinan

Foto/Getty Images





"Meskipun Raja menjalankan tugasnya dengan tekad yang kuat, ia harus menerima keterbatasan selama perawatan kankernya," kata Smith dilansir dari Marca, Jumat (13/12/2024).

"Akibatnya, William telah mengambil lebih banyak tanggung jawab, dan ia dan Kate telah mempersiapkan peran mereka di masa depan lebih cepat dari yang mereka duga," sambungnya.

Di sisi lain, menjelang akhir 2024, Putri Wales tersebut menjalani tahun yang penuh transformasi. Setelah berjuang melawan kanker selama setahun, ia kembali tampil di hadapan publik dengan menggelar kebaktian kidung Natal tahunan pada 6 Desember 2024 di Westminster Abbey.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Raja Charles, Tidak Buat Putusan atas Gelar Meghan Markle
Meghan Markle Tolak...
Meghan Markle Tolak Memutuskan Hubungan dengan Keluarga Kerajaan
Pangeran William Dipaksa...
Pangeran William Dipaksa Berbaikan dengan Harry sebelum Jadi Raja
Ratu Camilla Sebut Kate...
Ratu Camilla Sebut Kate Middleton Beda Kasta dengan Pangeran William, Tak Selevel
3 Kasus Perselingkuhan...
3 Kasus Perselingkuhan Kerajaan Inggris Paling Menggemparkan, Raja Charles III-Ratu Camilla Melegenda
Profil Putri Beatrice,...
Profil Putri Beatrice, Anak Pangeran Andrew yang Diguncang Isu Perselingkuhan
Kate Middleton Dikeluarkan...
Kate Middleton Dikeluarkan dari Unggahan Keluarga Kerajaan, Dinilai Tidak Sopan
Meghan Markle Kesal...
Meghan Markle Kesal Pangeran Harry Gelar Pertemuan Rahasia dengan Kate Middleton
Rekomendasi
Gempa Bumi M5,3 Guncang...
Gempa Bumi M5,3 Guncang Maluku Malam Ini
Naik 14%, BSI Siapkan...
Naik 14%, BSI Siapkan Uang Tunai Rp42,88 Triliun Menjelang Idulfitri 1446 H
Profil Bripda Muhammad...
Profil Bripda Muhammad Ferarri, Polisi Aktif yang Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
Berita Terkini
3 Tips Buka Puasa Sehat...
3 Tips Buka Puasa Sehat ala Ade Rai, Hindari Gorengan Perbanyak Serat
4 jam yang lalu
Sinopsis Newtopia Episode...
Sinopsis Newtopia Episode 7, Jisoo BLACKPINK Hadapi Bahaya
4 jam yang lalu
Ustaz Derry Sulaiman...
Ustaz Derry Sulaiman Sebut Denny Sumargo dan Willie Salim Akan Segera Mualaf
5 jam yang lalu
Kim Soo Hyun yang Pertama...
Kim Soo Hyun yang Pertama Kali Mendekati Kim Sae Ron dan Menyatakan Cinta
6 jam yang lalu
Kanye West Kecanduan...
Kanye West Kecanduan Gas Tertawa hingga Sulit Mengingat Nama Orang
6 jam yang lalu
Ini Solusi Kulit Sehat...
Ini Solusi Kulit Sehat dan Bercahaya di Tengah Gaya Hidup Aktif
7 jam yang lalu
Infografis
Pangeran Arab Saudi...
Pangeran Arab Saudi Ini Berani Melawan Rencana Trump Caplok Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved