Pangeran Louis Tidak Dapat Hak Istimewa seperti George dan Charlotte, Apa Itu?

Selasa, 21 Januari 2025 - 07:00 WIB
loading...
Pangeran Louis Tidak...
Pangeran Louis ternyata tidak mendapat hak istimewa seperti dua kakaknya, George dan Charlotte. Foto/ Wire
A A A
JAKARTA - Pangeran Louis ternyata tidak mendapat hak istimewa seperti dua kakaknya, George dan Charlotte, di mana mereka selalu diajak dalam kunjungan kerajaan ke luar negeri oleh Pangeran William dan Kate Middleton.

Namun, setelah Pangeran Louis lahir, Pangeran William dan Kate Middleton menghentikan semua tradisi itu. Ini menjadi aturan yang dilakukan pasangan asal Wales ini.



Dikutip Newsweek, calon Raja George ikut dengan Pangeran William dan Putri Kate selama tiga tur bersama adik perempuannya, Charlotte pada tur dua di antaranya. Namun, tidak lagi saat Pangeran Louis lahir, pasangan itu berhenti mengajak serta anak-anak mereka menjalani tur kerajaan.

Hal ini terjadi dalam kasus Pangeran George, mengingat bahwa dia ditakdirkan untuk berkarier sebagai bangsawan pekerja dan akhirnya naik takhta, kecuali jika monarki dihapuskan secara tiba-tiba atau turun takhta.

Sementara, masa depan Charlotte dan Louis agak kurang pasti karena William dan Kate memiliki lebih banyak fleksibilitas untuk membentuk jalan yang unik bagi anak kedua dan ketiga mereka. Namun, jika masa lalu menjadi panduan untuk masa depan, mereka juga akan menjadi bangsawan pekerja seiring berjalannya program tur ke luar negeri. Itu akan menguntungkan bagi Louis karena negara tuan rumah pasti akan merasa terhormat telah dipilih untuk kunjungan pertamanya.

Tur Kerajaan Pangeran George dan Putri Charlotte
Tur kerajaan pertama Pangeran George adalah kunjungan maraton selama 19 hari ke Australia dan Selandia Baru pada 2014, di mana Kate dan William bermain kriket, naik jet boat dan berlomba di atas kapal pesiar.

Pada September 2016, dia melakukan perjalanan ke Kanada bersama adik perempuannya, Charlotte. Di antara kegiatan lainnya, kedua bersaudara itu pergi ke pesta anak-anak di sana dan Charlotte, yang saat itu berusia setahun, terlihat memeluk seekor kelinci.



"Kami merasa sangat beruntung dapat memperkenalkan George dan Charlotte ke Kanada. "Negara ini akan memainkan peran besar dalam kehidupan anak-anak kami dan kami telah menciptakan kenangan indah bagi keluarga kami selama kunjungan ini," kata William dan Kate dalam sebuah pernyataan saat itu.

Setahun kemudian, mereka semua kembali naik pesawat—kali ini ke Jerman dan Polandia, di mana Pangeran William harus membujuk Pangeran George yang pemalu, yang akan berusia empat tahun, keluar dari pesawat di bandara di Warsawa. Di Jerman, Charlotte terlihat mengumpulkan bunga dari penggemar dan berjabat tangan.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Meghan Markle Sebut...
Meghan Markle Sebut Pangeran Harry sebagai Beban
Raja Charles dan Pangeran...
Raja Charles dan Pangeran William Abaikan Putri Eugenie, Gegara Pengaruh Andrew?
Ejek Meghan Markle,...
Ejek Meghan Markle, Gwenyth Paltrow Malah Di-bully Netizen
Kate Middleton Jadi...
Kate Middleton Jadi Pembawa Kedamaian di Kerajaan Inggris
Gelar Rahasia Pangeran...
Gelar Rahasia Pangeran William yang Memberinya Kekayaan Rp24 Triliun
Alasan Pangeran Harry...
Alasan Pangeran Harry Tidak Akan Pernah Menceraikan Meghan Markle
Kate Middleton Dorong...
Kate Middleton Dorong Pangeran William Buka Hati untuk Harry demi Keluarga Kerajaan
Kekhawatiran Terbesar...
Kekhawatiran Terbesar Pangeran Harry Pulang ke Inggris di Tengah Konflik Keluarga
Kebencian pada Meghan...
Kebencian pada Meghan Markle Meningkat, Dijuluki sebagai 'Kardashian'
Rekomendasi
Chery Bikin Dealer Rasa...
Chery Bikin Dealer Rasa Hotel Bintang Lima di Jakarta Barat
Susunan Direksi dan...
Susunan Direksi dan Komisaris Lengkap XLSMART, Siapa Saja?
Gol Ole Romeny Guncang...
Gol Ole Romeny Guncang Ribuan Suporter di Nobar Plaza Barat SUGBK
Berita Terkini
Nobar Indonesia vs Bahrain...
Nobar Indonesia vs Bahrain yang Digelar RCTI+ Tembus 7.000 Orang
3 jam yang lalu
6 Fakta Konten Hilangnya...
6 Fakta Konten Hilangnya Rendang 200 Kg Willie Salim di Palembang
4 jam yang lalu
Rimar Prediksi Indonesia...
Rimar Prediksi Indonesia Menang Tipis 1-0 Atas Bahrain
4 jam yang lalu
Syarla Martiza Buat...
Syarla Martiza Buat Penonton Nobar Indonesia vs Bahrain Galau dengan Mengheningkan Cinta
5 jam yang lalu
Pemeran Berbalas Selingkuh...
Pemeran Berbalas Selingkuh Meriahkan Nobar Indonesia vs Bahrain di La Piazza
6 jam yang lalu
Kim Sae Ron Diduga Alami...
Kim Sae Ron Diduga Alami KDRT selama Menikah hingga Ingin Bunuh Diri Berkali-kali
6 jam yang lalu
Infografis
Gaza Harus Diperlakukan...
Gaza Harus Diperlakukan seperti Jepang dan Jerman setelah PD II
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved