Bali Destinasi Bulan Madu Terbaik di Dunia

Rabu, 18 November 2020 - 06:35 WIB
loading...
A A A
Seiring dengan pandemi corona yang akan segera berakhir, destinasi wisata pernikahan di Bali pun akan segera bangkit. Seperti diungkapkan Vishal Lakhiani, pengelola Eventures di Bali. Dia mengungkapkan, banyak kliennya memilih menunda pernikahan dan kini sedang memantau situasi. "Mereka memilih untuk membuat keputusan hingga situasi membaik," kata Lakhiani, seperti dilansir Prestige Online.

Di saat situasi pandemi akan membaik, pasangan yang akan menikah diharapkan bisa menyiapkan rencana pernikahan dan melakukan perubahan yang diperlukan. Misalnya, mengurangi jumlah tamu undangan yang akan menghadiri pernikahan, juga mengikuti standar dan protokol yang telah ditetapkan pemerintah. "Standar keselamatan dan keamanan ekstra harus diterapkan oleh klien, resor, dan seluruh pelaksana upacara pernikahan," kata Lakhiani. (Baca juga: 4 Fakta Tentang Partai Ummat, Partai Baru Amien Rais)

Dia mengungkapkan, industri pernikahan akan memiliki cara inovatif dan baru untuk tetap menjaga jarak dan menjaga keintiman acara pernikahan. "Misalnya, bersalaman tangan bisa digantikan dengan bersalaman namaste," katanya.

Melansir Nine.com.au, media ternama asal Autralia, Bali menjadi destinasi pernikahan bagi warga Australia yang ingin mendapatkan pengalaman tak terlupakan. Pesta pernikahan yang digelar di sisi pantai menjadi agenda utama yang selalu dicari mereka yang ingin menikah di Bali. Nine juga menyebutkan lima destinasi pernikahan di Bali, mulai dari Seminyak, Nusa Dua, Ungasan, Ubud, dan Jimbaran.

Destinasi pernikahan menjadi pengalaman sekali seumur hidup sehingga menjadi impian bagi banyak orang di dunia. "Mereka juga ingin mendapatkan pengalaman baru dengan keluarga dan teman-teman," kata Lauren Grech, pendiri LLG Events, salah satu manajemen acara pernikahan di destinasi mewah. Destinasi pernikahan yang menjadi pilihan umumnya disesuaikan dengan standar, seperti anggaran, tema, hingga berapa banyak orang yang akan menghadiri acara tersebut. (Lihat videonya: Bonsai Kelapa, Varian Bonsai yang Bernilai Tinggi)

Destinasi pernikahan di luar negeri menjadi alternatif karena orang yang menikah memang suka berwisata dan keliling dunia. Misalnya, orang yang tinggal di Florida, Amerika Serikat (AS), tetapi pernikahan digelar Riveira Maya, Meksiko. Atau orang Australia yang memilih menikah di Bali. "Mereka yang bertunangan di luar negeri, umumnya juga menikah di luar negeri," kata CEO TravelBash, Courtnie Nichols. (Andika H Mustaqim)
(ysw)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1320 seconds (0.1#10.140)