Melihat Kumpulan Monyet Salju Berendam di Snow Monkey Park

Rabu, 16 Desember 2020 - 04:04 WIB
loading...
Melihat Kumpulan Monyet...
Di Snow Monkey Park Anda bisa melihat kumpulan monyet salju berbulu tebal yang berendam di kolam air panas atau onsen. Foto/SINDOnews/Iman Firmansyah
A A A
JAKARTA - Pergi ke Tokyo atau Osaka saat berlibur ke Jepang mungkin sudah tidak asing lagi bagi sebagian orang. Banyak yang memang sengaja mengunjungi kota-kota besar tersebut untuk berbelanja hingga menghabiskan waktu dengan pemandangan kota.

Tapi, jika mulai bosan dengan wisata yang berlatar belakang keindahan kota di Jepang , Anda bisa pergi ke kawasan Nagano. Di sana Anda bisa mengunjungi tempat wisata yang sangat unik yaitu Snow Monkey Park. Letaknya tidak begitu jauh, hanya 2 jam dari Kota Tokyo dengan menggunakan kereta api.

( )

Di tempat ini Anda bisa melihat kumpulan monyet salju berbulu tebal yang berendam di kolam air panas atau onsen yang dinamakan Jigokudani atau yang berarti Lembah Neraka. Pada Maret tahun ini, sebelum pandemi COVID-19, SINDOnews berkesempatan mengunjungi tempat tersebut bersama rombongan JNTO.

Snow Monkey Park bisa menjadi pilihan Anda untuk berlibur di Jepang saat musim dingin, karena selain menawarkan pemandangan indah, salju pun selalu menyelimuti wilayah Nagano. Waktu terbaik untuk melihat para monyet berendam ini sebenarnya ketika area tertutup oleh salju , yang biasanya turun dari bulan Desember hingga Maret. Sayang, saat itu Salju turun tidak terlalu lebat sehingga para monyet tidak turun berendam.

Sementara itu, untuk masuk ke dalam area Snow Monkey Park, Anda harus berjalan sekitar dua kilometer terlebih dulu dari pintu masuk dan menyusuri hutan. Tidak ada hambatan berarti saat kami menyusuri hutan, yang ada kami disuguhkan dengan pepohonan asri. Jalanan yang dilalui pun sudah nyaman bagi para pejalan kaki.

Untuk masuk ke tempat wisata ini Anda harus membayar tiket seharga 340-800 yen. Anda juga bisa membeli oleh-oleh seperti boneka, atau gantungan kunci seharga 200-500 yen yang berada di pusat informasi.

( )

Ada beberapa peraturan bagi wisatawan yang berkunjung ke tempat ini, di antaranya tidak diperbolehkan memberi makan hewan, tidak boleh membawa makanan dari luar, hingga dan tidak diperbolehkan menerbangkan drone.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Strategi Dapatkan Tiket...
Strategi Dapatkan Tiket Pesawat Murah untuk Liburan Lebih Hemat
5 Tempat Wisata Terpopuler...
5 Tempat Wisata Terpopuler di Banyuwangi, Nomor 1 Dijuluki Afrika-nya Jawa!
5 Rekomendasi Sleeper...
5 Rekomendasi Sleeper Bus Jakarta - Bali untuk Perjalanan Nyaman dan Praktis
Aktor Jepang Mizuki...
Aktor Jepang Mizuki Itagaki Ditemukan Meninggal setelah Hilang sejak Awal Tahun
Eksplorazi GTV, Jelajahi...
Eksplorazi GTV, Jelajahi Wisata Lokal Anti-Mainstream Bareng Abed Ansel Mulai 21 April 2025
Pangeran Hisahito Belum...
Pangeran Hisahito Belum Ingin Menikah, Kekaisaran Jepang Terancam Krisis Suksesi
8 Rahasia Orang Jepang...
8 Rahasia Orang Jepang Hidup Sehat dan Panjang Umur
Rayakan Lebaran dengan...
Rayakan Lebaran dengan Wisata Alam, Kuliner, dan Belanja di PIK!
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Cek Rekomendasi Destinasi Seru ala Gen-Z di Eksplorazi GTV!
Rekomendasi
Tim Hukum Hasto Minta...
Tim Hukum Hasto Minta Jaksa Buka CCTV Ruangan Merokok Kantor KPK untuk Buktikan Klaim Wahyu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Menginisiasi Konsep Green School di SDN Babakan Kencana Sukabumi
QRIS Diprotes AS, Begini...
QRIS Diprotes AS, Begini Tanggapan Menko Airlangga
Berita Terkini
Dituduh Kena HIV dan...
Dituduh Kena HIV dan Selingkuh, Paula Verhoeven Kena Mental
8 menit yang lalu
7 Makanan Pantangan...
7 Makanan Pantangan Darah Tinggi, Hindari Agar Tensi tetap Terkendali
15 menit yang lalu
Viral Justin Bieber...
Viral Justin Bieber Rekam Aksi Paparazi yang Kejar-kejar Dirinya: Ini Harus Dihentikan
27 menit yang lalu
5 Kontestan Indonesian...
5 Kontestan Indonesian Idol 2025 dengan Followers Terbanyak, Juaranya Shabrina Leanor
55 menit yang lalu
Akad Nikah Luna Maya...
Akad Nikah Luna Maya dan Maxime Bouttier Digelar Tertutup, Lokasi Dirahasiakan
1 jam yang lalu
Its Family Time! Setiap...
Its Family Time! Setiap Hari Ide Shaun Selalu Bikin Peternakan Kacau!
1 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved