Unggah Foto Bareng Tenaga Medis, Netizen Doakan Boy William Cepat Sembuh

Kamis, 07 Januari 2021 - 01:00 WIB
loading...
Unggah Foto Bareng Tenaga Medis, Netizen Doakan Boy William Cepat Sembuh
Boy William memperlihatkan foto dirinya di infus dalam postingan yang diunggah di akhir 2020. Tapi, hingga kini Boy tidak menyebut dia positif covid-19. Foto/Instagram.
A A A
JAKARTA - Sejak akhir 2020, Boy William mengabarkan bahwa dirinya sakit. Sayang, Boy tidak mengungkap secara jelas soal sakit yang dialaminya. Belakangan, host Indonesian Idol itu membagikan videonya bergoyang TikTok bersama tenaga kesehatan yang mengenakan APD lengkap. Melihat itu, sejumlah netizen menyebut Boy positif covid-19 dan mengaitkannya dengan Kevin Sanjaya.

Boy dikabarkan sempat berkumpul dengan Kevin Sanjaya dan seorang temannya untuk membuat konten bersama. Kevin sendiri kini juga dikabarkan terinfeksi COVID-19 dan tengah melakukan isolasi mandiri. (Baca juga: Boy William Sakit, Daniel Mananta Kembali ke Panggung Idol )

Tunangan Karen Vendela ini memperlihatkan potret dirinya dengan baju rumah sakit dan infus yang terpasang di tangannya dalam postingan yang diunggah di hari terakhir 2020. Mengiringi fotonya, Boy mengungkap harapannya di 2021. Dia mengaku tidak sabar untuk kembali bekerja dan yang terpenting diberikan kesehatan. Boy menegaskan apapun halangannya, dia harus melawannya.

Beberapa hari setelah unggahan itu, Boy membagikan postingan berupa video TikTok bersama satu orang lainnya dengan pakaian rumah sakit yang sama dengannya. Selain itu, terlihat pula tiga orang tenaga kesehatan yang memakai APD lengkap bergoyang bersama.

"Since people already know (sejak banyak orang yang sudah tahu), bawa happy saja. Obat paling manjur itu bahagia," tulis Boy William di keterangan videonya.
Unggah Foto Bareng Tenaga Medis, Netizen Doakan Boy William Cepat Sembuh

Postingan itu pun seakan menguatkan dugaan kalau Boy William terinfeksi COVID-19. Sayangnya, Boy belum juga mengungkap penyakit yang dideritanya. Netizen yang membanjiri video tersebut mendoakan kesembuhannya.

"Benar dugaan ku Boy (William) kena covid, moga cepet sembuh boy," kata netizen.

"Kak Boy cepat sembuh yaa! Enjoy disanaa, jan banyak pikiran yang terpenting imunnya harus stabil. Btw, dgn ngajak nakes TikTokan itu menghibur mereka loh," sambung netizen lainnya.

Tapi tidak hanya itu, ada pula sejumlah netizen yang mengaitkan sakitnya Boy dengan pebulutangkis, Kevin Sanjaya. Beberapa dari mereka beranggapan Boy William dan seorang temannya sempat bertemu untuk kolaborasi di sebuah tempat dengan Kevin yang kini positif COVID-19. Alhasil Kevin pun harus membatalkan tiga pertandingan badminton di Thailand.

"Ternyata setelah collab bareng Kevin Sanjaya, hasilnya dia gagal berangkat turnamen 3 event gedhe di Thailand," kata netizen.

"Kayaknya di tempat ketemuan deh kenanya, kasihan mpins," ujar netizen.

"Kevin positif tgl 20 Desember. Fahmoy, Kevin, Boy positif semua kalau gitu kontak nongkrong bareng semua," sambung netizen lainnya.
(tdy)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1201 seconds (0.1#10.140)