Konser Online Twice di Jepang Bakal Didukung Teknologi Canggih

Minggu, 07 Februari 2021 - 00:02 WIB
loading...
Konser Online Twice di Jepang Bakal Didukung Teknologi Canggih
Konser TWICE yang ditunggu-tunggu ini akan didukung oleh teknologi canggih seperti augmented reality dan mixed reality. / Foto: SBS
A A A
SEOUL - Girl group kpop , TWICE berencana menggelar konser online yang akan ditayangkan langsung di Jepang. Konser online berjudul TWICE in Wonderland ini merupakan kolaborasi dengan NTT DoCoMo.

Baca juga: Seru Maksimal! Inilah 5 Momen Paling Pecah di Panggung The Voice Kids Indonesia Versi Rizky Febian

Seperti dilansir Koreaboo, Sabtu (6/2), konser online akan disiarkan langsung di Jepang pada 6 Maret 2021 pukul 19.00 waktu setempat.

Baca Juga: Diam-Diam, Arsy Widianto dan Tiara Andini Rilis Single Kolaborasi Kedua

Agensi menyatakan bahwa konser yang ditunggu-tunggu ini akan didukung oleh teknologi canggih seperti augmented reality dan mixed reality. Artinya, para penggemar akan dapat merasakan konser yang lebih hidup.

TWICE baru-baru ini merilis teaser anggota pertama untuk konser Nayeon dan terlihat menakjubkan. Penggemar sangat antusias dengan rilis dari member lainnya.

Baca juga: Kelewat Ganteng, Jin BTS Punya Wajah Mirip Dewa Yunani Zeus

Dengan Covid-19 yang membatalkan konser tatap muka dan acara menyenangkan lainnya, para penggemar sangat menghargai bahwa girl group, seperti TWICE, melakukan semua yang mereka bisa untuk terhubung dengan penggemar mereka.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1274 seconds (0.1#10.140)