Sangat Menyentuh, Enam Drama Korea Ini Bakal Memainkan Emosi Anda

Selasa, 23 Februari 2021 - 10:01 WIB
loading...
Sangat Menyentuh, Enam Drama Korea Ini Bakal Memainkan Emosi Anda
Cerita bertema keluarga dalam drama Korea Selatan selalu mempunyai daya tarik tersendiri, termasuk kisah persaudaraan yang menyentuh hati. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Cerita bertema keluarga dalam drama Korea Selatan selalu mempunyai daya tarik tersendiri, termasuk kisah persaudaraan yang menyentuh hati. Walau sering menjengkelkan, saudara pasti akan selalu menjadi orang terdekat yang akan selalu ada untuk Anda.

Baca juga: Saat Break Syuting Ikatan Cinta, Ikbal Fauzi Lebih Senang Baca Quran

Apabila Anda ingin menyaksikan tayangan Korea yang dapat dinikmati bersama saudara, berikut ini adalah beberapa kisah persaudaraan yang dapat memainkan emosi Anda.

1. Start Up



Start Up menampilkan kisah dua orang bersaudara yang akrab namun terpisah setelah perceraian kedua orang tua mereka. Seo Dal-mi (Bae Suzy) memilih tinggal bersama ayahnya, sedangkan Won In-jae (Kang Han-na) hidup bersama ibunya yang telah menikah lagi. Ketika dipertemukan kembali saat dewasa, kedua kakak-adik ini justru harus bersaing dengan satu sama lain. Namun di balik persaingan yang sengit tersebut, ada rasa kerinduan yang terpancar dari raut wajah mereka.

2. Record of Youth



Tidak seperti Dal-mi dan In-jae yang dekat ketika kecil, dua saudara laki-laki di Record of Youth tidak pernah akrab karena ada rasa iri yang menghalangi. Sa Hye-jun (Park Bo-gum) selalu merasa bahwa ayah mereka lebih mencintai kakaknya yang pintar, sedangkan Sa Gyeong-jun (Lee Jae-won) merasa iri dengan ketampanan adiknya. Walau tidak memiliki hubungan yang baik, keduanya tidak ragu untuk saling membantu di saat dibutuhkan. Hye-jun menghibur Gyeong-jun ketika ia menjadi korban penipuan dan Gyeong-jun membela Hye-jun ketika ada komentar jahat yang mencemarkan nama baiknya.

3. It's Okay to Not Be Okay
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1182 seconds (0.1#10.140)