Koleksi Atuk Dalang Bikin Upin dan Ipin Terkesan, Saksikan Serialnya di RCTI+

Jum'at, 05 Maret 2021 - 12:13 WIB
loading...
Koleksi Atuk Dalang Bikin Upin dan Ipin Terkesan, Saksikan Serialnya di RCTI+
Episode kali ini Upin Ipin mendatangi rumah Atuk Dalang dengan niat untuk membawakan makanan yang dititipkan oleh Opah. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Serial Upin Ipin sudah menjadi serial animasi favorit yang bisa menemani keseharian penonton setianya. Banyak pelajaran yang bisa diambil dari setiap cerita per episode, seperti episode kali ini Upin Ipin mendatangi rumah Atuk Dalang dengan niat untuk membawakan makanan yang dititipkan oleh Opah, namun saat Upin Ipin mengucap salam terdengar suara barang jatuh di belakang yang ternyata adalah suara dari Atuk Dalang.

Baca juga: Cinta Luar Biasa Banyak Di-cover pada Kompetisi Show Your Talent, Andmesh Terkejut

Mendengar hal itu, Upin Ipin segera menghampiri sumber suara dan mendapati Atuk yang sudah terjatuh dengan beberapa barang-barang namun Atuk dalam keadaan baik-baik saja. Dan Upin Ipin segera memberikan makanan titipan Opah. Lalu Upin Ipin disuruh untuk membereskan barang yang jatuh tersebut.

Saat sedang membereskan, Upin Ipin menemukan sebuah peti dan mencoba untuk membuka nya namun peti tersebut terkunci, lalu Atuk Dalang mengagetkan mereka secara diam-diam dari belakang. Lalu Upin Ipin bertanya pada Atuk Dalang tentang isi peti tersebut, Atuk pun menjelaskan bahwa isi peti tersebut adalah koleksi-koleksi keris kuno Atuk Dalang karena menurut Atuk Dalang keris adalah sebuah warisan budaya dan harus dihargai.

Upin Ipin melanjutkan tugas untuk membereskan barang-barang tadi lalu Upin tak sengaja menyenggol sebuah kotak berisikan uang, namun uang tersebut tak pernah dilihat Upin Ipin sebelumnya jadi Upin Ipin kembali bertanya pada Atuk Dalang. Uang tersebut adalah uang Jepang yang juga merupakan uang kuno di situlah Atuk menjelaskan bahwa barang-barang yang daritadi Upin Ipin temui disebut dengan barang antik yaitu barang lama yang berharga. Upin Ipin baru mengetahui hal tersebut.

Baca juga: Bikin Alat Musik dari Bahan Hasil Rontgent? Coba Cek Eksperimen Ini!

Banyak pelajaran yang bisa dipetik dalam setiap kisah Upin Ipin. Langsung saksikan serial Upin Ipin dalam aplikasi RCTI+ atau langsung klik link berikut ini: https://www.rctiplus.com/programs/1228/upin-ipin-mengenal-barang-antik/episode/21333/mengenal-barang-antik .

Download aplikasi RCTI+ di Play Store dan App Store untuk bisa menikmati banyak konten seru lainnya atau melalui link https://www.rctiplus.com .
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1203 seconds (0.1#10.140)