Cerita Manis Rimar dan Mark menjadi Juara di Indonesian Idol Special Season

Selasa, 04 Mei 2021 - 10:43 WIB
loading...
Cerita Manis Rimar dan...
Indonesian Idol sampai di penghujung musim dengan digelarnya Result and Reunion minggu lalu, dan telah diumumkan pemenang Indonesian Idol season ini adalah Rimar Calista. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Indonesian Idol sampai di penghujung musim dengan digelarnya Result and Reunion minggu lalu, dan telah diumumkan pemenang Indonesian Idol season ini adalah Rimar Calista. Setelah Pengumuman pemenang, seperti apa perasaan Rimar dan juga Mark?

Baca juga: Pernikahan Kandas, Ini Lima Momen Romantis Bill Gates bersama Melinda

Mark mengungkapkan perasaannya, "Gak nyangka bisa masuk grand final, pas awal-awal sempet gugup dan deg-degan banget, tapi kemarin ketawa-tawa karena ya udah aku udah top 3 jadi apapun hasilnya, aku ikut takdir Tuhan."

Mark sangat senang karena mimpinya yang akhirnya terwujud di Indonesian Idol ini."Karena idol aku punya keluarga markas yang nemenin karir aku kedepannya," ujar Mark.

Mark juga menceritakan tentang crew Indonesian Idol, dan Mark bercerita“sebenernya semua crew Idol sangat sayang dengan kita, apalagi tahun ini dalam situasi yang tidak ideal yang tidak bisa ketemu keluarga, mereka sangat membuat kondisi sangat nyaman, terimaksih untuk semua crew RCTI dan juga freemantle” dan Mark juga video call dengan crew Idol yang paling dekat dengannya. "Ini adalah crew Idol yang penyayang dan galak," ujar Mark, Salah satu penonton Idol Live Chat bertanya tentang project terdekat yang akan dikeluarkan Mark “semoga ada composer atau song writer yang mau bekerja sama dengan aku dari nol” Selain itu banyak penonton dan Markas mengajak Mark untuk bertemu atau meet & greet.

Kemudian giliran Rimar, ketika ditanya bagaimana perasaannya bisa sampai jadi pemenang, “Bersyukur banget sama Allah bisa masuk ke grand final dan alhamdulillah bisa jadi juara Indonesian Idol. Kalo ditanya perasaannya gimana ya pasti seneng banget lah! aku kan idol lovers juga, aku nonton Indonesian Idol tuh dari season 1 loh, aku tuh pengen banget terjun langsung ke dunia yang aku mau biar aku bisa belajar karena motto hidup aku tuh belajar belajar “ujar Rimar. Ditanya soal suka duka di Indonesian Idol, Rimar menjawab “Suka karena banyak temen, temen2nya baik2, kakak2 crew juga baik, banyak kegiatan di Idol. Kalau Dukanya “ya karena waktunya mepet, lagu yang dikuasai banyak, dukanya lebih ke tantangan, aku tuh gak mau kalau satu performance yang jelek banget gitu, duka lain gak bisa ketemu keluarga” Rimar juga bercerita tentang pengalaman yang tak terlupakan “yang paling gak terlupakan aku bisa video call dengan Afgan di panggung” Kalau dikasi kesempatan kolaborasi dengan penyanyi atau musisi siapa? Dan Rimar menjawab “aku kan punya idola, aku pengen kolaborasi sama kak Afgan, kalau musisi aku pengen dibikinin lagu sama Lale Ilman Nino atau mas Yovie, sama Andmesh lagi boleh dong karena lagunya pas banget sama aku”

Rimar juga memberikan kejutan, penonton beruntung bisa live bareng Rimar di Idol Live Chat. Penonton Idol Live Chat yang berhasil dipilih oleh Rimar ternyata berasal dari Bangka Belitung, namanya adalah Rino. Ia memberikan pertanyaan kepada Rimar, “Pernah gak sih kak kalo lagi nyanyi tiba-tiba lupa lirik pas lagi show?”. Rimar menjawab “Pernah sih waktu itu lupa lirik, tapi kalo lupa gitu, aku langsung bikin pake kata-kataku sendiri. Yang penting tuh orang nyangkanya seakan-akan aku gak salah hehe”.

Baca juga: Lima Gaya OOTD Sederhana Putri Sulung Bill Gates dan Melinda

Mau tahu cerita Mark dan Rimar setelah menjadi pemenang Indonesian Idol?, nonton selengkapnya di: https://www.rctiplus.com/programs/1335/live-chat-plus-spesial-ramadhan/episode/23675/kenangan-manis-sang-juara .

Download aplikasi RCTI+ di Play Store dan App Store untuk bisa menikmati banyak konten seru lainnya atau melalui link https://www.rctiplus.com .
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1367 seconds (0.1#10.140)