Pulihkan Pariwisata Bali, ASN akan Berkantor di Bali

Senin, 24 Mei 2021 - 22:26 WIB
loading...
Pulihkan Pariwisata...
Pulihkan Pariwisata Bali, ASN akan Berkantor di Bali. Foto/Instagram @explorebali.
A A A
JAKARTA - World From Bali salah satu program yang dicanangkan pemerintah untuk memulihkan pariwisata di Bali . Salah satunya ASN akan diarahkan untuk berkantor di Bali.

"ASN berkantor di Bali merupakan salah satu kebijakan yang diambil pemerintah dalam upaya membangkitkan kembali sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno saat Weekly Press Briefing di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Jakarta, Senin (24/5).

Lebih lanjut, Bali merupakan daerah yang paling terdampak akibat pandemi Covid-19 . Bahkan hingga saat ini, ketika daerah-daerah lain mulai sedikit pulih.

Berdasarkan data terakhir Badan Pusat Statistik (BPS) terkait Perkembangan Pariwisata Provinsi Bali pada Februari 2021 di antaranya:


1. Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara untuk Januari-Februari 2021 yaitu 22 orang atau -99,998% (y-o-y).

2. Tingkat Penghunian Kamar (PTK) pada Februari 2021 untuk hotel bintang 8,99% atau -2,16 poin (m-o-m) dan hotel non bintang 7,70% atau +1,00 poin (m-o-m).

3. Rata-rata lama menginap pada Februari 2021 untuk hotel bintang 2,67 hari atau -0,83 poin (m-o-m) dan untuk hotel non bintang 1,89 hari atau +0,13 poin (m-o-m).

Sandiaga menjelaskan, tidak hanya ASN, pihak swasta juga diarahkan untuk dapat menggelar kegiatan atau pertemuan di daerah termasuk Bali dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin.

"Skema bekerja di Bali hingga saat ini masih dalam tahap untuk dirumuskan. Karena membutuhkan persiapan matang dengan memperhatikan efektifivas dan prinsip good corporate governance," jelas Sandiaga.


Skema 25% ASN pun masih menjadi usulan yang akan dibahas dalam waktu dekat. Termasuk jenis pekerjaan apa saja, masih akan dalam tahap pembahasan. Pariwisata merupakan salah satu sektor dengan tingkat multiplier effect yang tinggi.

Dengan kebijakan ini juga diharapkan akan mendongkrak sektor lain seperti transportasi dan lainnya. Kemudian, realisasi anggaran belanja pemerintah ini diharapkan dapat mendongkrak pertumbuhan ekonomi, khususnya di Bali. "Bali secara bertahap yang tumbuh minus 5,24% pada kuartal I dibanding pada kuartal IV tahun 2020," pungkasnya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bali Kokoh di Puncak,...
Bali Kokoh di Puncak, Destinasi Tak Terkalahkan di Asia-Pasifik
Saba Estate Luxury Villa...
Saba Estate Luxury Villa Bali Pilihan Liburan Mewah dengan Pemandangan Pantai Saba
Profil dan Biodata Bulan...
Profil dan Biodata Bulan Sutena, Perjalanan Karier Tiktoker asal Bali yang Lagi Viral
Sacred River Spa, Destinasi...
Sacred River Spa, Destinasi Relaksasi dan Energi Positif di Bali
Falala Chocolate Hadirkan...
Falala Chocolate Hadirkan Cokelat Halal Premium, Destinasi Baru di Pulau Dewata
10 Rekomendasi Glamping...
10 Rekomendasi Glamping di Bali untuk Liburan Akhir Tahun, Pemandangan Alamnya Bikin Betah
Kemenparekraf Dorong...
Kemenparekraf Dorong Kabupaten Bekasi Jadi Ekosistem Kota Kreatif
Sandiaga Uno Apresiasi...
Sandiaga Uno Apresiasi Workshop Kota Kreatif: Mampu Meningkatkan Kreativitas
Sandiaga Uno Apresiasi...
Sandiaga Uno Apresiasi Peluncuran TIC Digital Nusantara untuk Kemudahan Wisatawan
Rekomendasi
Pramono Tak Kuasa Tahan...
Pramono Tak Kuasa Tahan Tangis saat Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
Berita Terkini
7 Perubahan dalam Tubuh...
7 Perubahan dalam Tubuh setelah Berhenti Konsumsi Gula 14 Hari
2 jam yang lalu
Review Weak Hero Class...
Review Weak Hero Class 2, Persahabatan, Trauma, dan Pertarungan di Lorong Sekolah
3 jam yang lalu
Mimpi Masa Kecil Jadi...
Mimpi Masa Kecil Jadi Kenyataan: Inspirasi Titan Tyra Bangun Imperium Secondate sebelum Usia 30
3 jam yang lalu
Viral Rekaman Suara...
Viral Rekaman Suara Pertengkaran Baim Wong dan Paula Verhoeven hingga Berujung Talak
4 jam yang lalu
Saksikan Womens Inspiration...
Saksikan Women's Inspiration Awards 2025: Malam Penghargaan untuk Wanita Inspiratif di Indonesia di iNews
4 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 222: Kecurigaan Noah Pada Biru
5 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved