Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Jum'at, 28 Mei 2021 - 17:17 WIB
loading...
Total 85 Rekor, Ini...
BTS kembali membuat banyak rekor baru lewat single terbaru mereka yang berjudul Butter. Foto/Hybe
A A A
JAKARTA - Single terbaru BTS berjudul "Butter" yang dirilis Jumat (21/5) lalu telah mencetak sedikitnya 85 rekor, baik rekor besar maupun kecil di seluruh dunia dalam minggu pertama perilisannya.

Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Foto: Twitter @btsroyalty

Rekor-rekor yang dipecahkan kebanyakan adalah yang dicetak di beberapa tangga lagu di Korea Selatan dan Jepang, juga di YouTube dan Spotify. Berikut daftar untuk rekor besar yang berhasil dicetak BTS lewat "Butter".

1. PENONTON TERBANYAK PENAYANGAN PERDANA DI YOUTUBE

Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Foto: YouTube Hybe Labels

"Butter" mencetak penonton terbanyak untuk premiere video musik di YouTube, yaitu sebesar 3,9 juta penonton, terbesar dalam sejarah YouTube. Sebelumnya, rekor ini dipegang lagu "Dynamite" yang juga ducetak BTS dengan 3 juta penonton.


2. VIDEO MUSIK DI YOUTUBE PALING BANYAK DILIHAT DALAM 24 JAM PERTAMA

Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Foto: YouTube Hybe Labels

Setelah 24 jam perilisannya, “Butter” menjadi video musik paling banyak dilihat di YouTube dengan jumlah 108,2 juta kali. Ini menjadi rekor dalam sejarah di YouTube, yang lagi-lagi sebelumnya dipegang oleh "Dynamite" dengan 101,1 juta kali dilihat.

3. LAGU YANG PALING BANYAK DIPUTAR DI SPOTIFY DALAM 24 JAM PERTAMA

Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Foto: Spotify

Tidak hanya di Youtube, Butter juga memecahkan rekor untuk lagu yang paling banyak diputar di Spotify, yaitu sebanyak 11.042.335 kali dalam 24 jam pertamanya. Lagu ini menggeser lagu Ed Sheeran dan Justin Bieber yang berjudul “I don’t Care” sebesar 10.977 juta kali.

Baca Juga: BTS Ungkap Genre dan Buku Favorit, juga Judul yang Pas untuk Buku Autobiografi Mereka

4. MENCETAK 100 PERFECT ALL-KILL DI TANGGA LAGU KOREA SELATAN

Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Foto: Twitter @btschartdata

Sampai pukul 07.30 WIB (09.30 KST), "Butter" sudah mendapatkan 100 Perfect All-Kill (PAK) dalam waktu seminggu setelah rilis. "Butter" bergabung dengan "Fake Love" (2018), "Boy With Luv" (2019), dan "Dynamite" (2020). Hal ini menjadikan BTS sebagai grup K-pop pertama dan satu-satunya dalam sejarah yang mendapatkan PAK selama empat tahun berturut-turut.

PAK adalah pencapaian yang tidak banyak didapatkan oleh musisi atau idolgroup K-pop . Dengan memperoleh PAK, lagu tersebut berhasil menempati posisi pertama di semua kategori danchart musik Korea Selatan, mulai dari grafik harian, grafik mingguan, dan juga real time di iChart. Itu juga berarti lagu tersebut populer dan sukses.

5. BUTTER MENJADI LAGU YANG PALING BANYAK DITAMBAHKAN DI RADIO POP

Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Foto: V Live BTS

Menurut statistik Mediabase, “Butter” mencapai 2.217 putaran (play) pada format Top 40 selama seminggu. Selain itu, lagu ini juga diputar di 180 stasiun dan menempati peringkat pertama sebagai lagu yang paling banyak ditambahkan untuk diputar di stasiun radio Amerika Serikat pada minggu pertamanya. Sebelumnya, "Dynamite" mendapatkan 171 stasiun pada minggu pertama.

6. PECAHKAN REKOR ORICON UNTUK STREAMING MINGGU PERTAMA

Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Foto: Hybe

Pada 26 Mei, Oricon alias Billboard-nya Jepang, mengonfirmasi bahwa “Butter” berada di posisi No. 1 pada chart single digital mingguan dan grafik streaming mingguan untuk 17 sampai 23 Mei 2021. Sejak dirilis pada 21 Mei, Butter mendapatkan 52,821 unduhan dalam kurun waktu tiga hari sekaligus menempatkan lagu di weekly digital singles chart.


7. BUTTER PUNCAKI TANGGA LAGU MINGGUAN DI ORICON

Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Foto: YouTube Hybe Labels

Selain itu, Butter juga mempertahankan posisi nomor 1 di chart single digital harian Oricon untuk tiga hari berturut-turut. Total pemutaran lagu ini sebanyak 16.607.136 kali selama tiga hari sekaligus menempatkannya di puncak tangga lagu streaming mingguan pada minggu pertama. Ini menjadi angka terbesar dalam pemutaran pada minggu pertama perilisan lagu dalam sejarah Oricon.

8. PECAHKAN REKOR STREAMING PARTY "BUTTER" DI PLATFORM STATIONHEAD

Total 85 Rekor, Ini 8 Pencapaian BTS 'Butter' dalam Minggu Pertama Perilisan

Foto: Twitter @NevermindSeen

Pada 25 Mei lalu, para penggemar BTS lewat akun bernama BTSChartData menggelar streaming party terkait "Butter" di platform musik Stationhead. Di aplikasi buatan musisi indie Ryan Star ini, mereka pun membuat rekor dengan 200 ribu lebih pendengar, terbesar sejak aplikasi ini diperkenalkan pada 2016 lalu. Esok harinya, streaming serupa kembali digelar oleh akun yang sama, dan sampai membuat aplikasi ini mengalami crash.

Baca Juga: 16 Adegan Kocak di Latar Video Musik BTS 'Butter' Hotter Remix

Pada Jumat (28/5) ini, BTS pun meluncurkan remix pertamanya untuk lagu "Butter" yang diberi tajuk "Hotter Remix". Mereka juga merilis video musiknya di YouTube, yang pada 5 jam pertamanya sudah ditonton nyaris 9 juta kali.

Retno Ayuningrum
Kontributor GenSINDO
Politeknik Negeri Jakarta
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jin BTS Umumkan Konser...
Jin BTS Umumkan Konser Solo RUNSEOKJIN_EP.TOUR, Ini Jadwal Lengkapnya
BTS, BLACKPINK, BIGBANG,...
BTS, BLACKPINK, BIGBANG, dan IU Masuk Daftar Musisi Terhebat Abad 21
3 Foto V BTS setelah...
3 Foto V BTS setelah Menurunkan Berat Badan 10 Kg, Netizen: Dia Terlihat Sempurna
Saham Jungkook BTS Senilai...
Saham Jungkook BTS Senilai Rp95 Miliar Dicuri saat Wamil, Pelaku Diduga Orang Dalam
Jungkook BTS Akhirnya...
Jungkook BTS Akhirnya Mengungkap Tipe Wanita Ideal, Ambisius dan Imut Mirip IU
Jadwal Penerbangan BTS...
Jadwal Penerbangan BTS dan Bintang Kpop Bocor, Keselamatan Artis Terancam
Deretan Idol K-Pop yang...
Deretan Idol K-Pop yang Akan Selesai Wajib Militer di 2025, BTS Keluar Juni
Benarkah J-Hope BTS...
Benarkah J-Hope BTS Dilecehkan di Konser Amal Le Gala des Pieces Jaunes? ARMY Marah Besar
Tiket Konser J-Hope...
Tiket Konser J-Hope BTS di Seoul Ludes Terjual Habis
Rekomendasi
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
GAC Aion Siap Meluncurkan...
GAC Aion Siap Meluncurkan L4 Robotaxi di Shanghai Auto Show 2025
Dunia Berduka, Lonceng...
Dunia Berduka, Lonceng Gereja-gereja Berdentang untuk Paus Fransiskus
Berita Terkini
KemenPPPA-Kowani Pecahkan...
KemenPPPA-Kowani Pecahkan Rekor MURI pada Perayaan Hari Kartini 2025
5 jam yang lalu
Rofiah Wujudkan Semangat...
Rofiah Wujudkan Semangat Kartini dengan Gerakkan Ekonomi Desa
6 jam yang lalu
Its Family Time! Chilling...
Its Family Time! Chilling Setelah Beraktivitas, Nonton Deretan Film Blockbuster Di Big Movies Platinum GTV!
6 jam yang lalu
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
6 jam yang lalu
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Habib Jafar: Selamat Jalan Teladan Kesederhanaan
6 jam yang lalu
Cahaya Manthovani Diganjar...
Cahaya Manthovani Diganjar Puspa Nawasena, Simbol Semangat Kartini Masa Kini
7 jam yang lalu
Infografis
Ini Perintah dalam Al-Quran...
Ini Perintah dalam Al-Quran Kaum Muslim Wajib Membela Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved