Berawal dari Fangirling Marion Jola, Hadir Don't Touch Me Kolaborasi dengan Danilla Riyadi dan Ramengvrl

Jum'at, 11 Juni 2021 - 06:34 WIB
loading...
Berawal dari Fangirling...
Marion Jola, Danilla Riyadi, dan Ramengvrl terlibat dalam sebuah kolaborasi dalam lagu berjudul Dont Touch Me. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Marion Jola , Danilla Riyadi, dan Ramengvrl terlibat dalam sebuah kolaborasi dalam lagu berjudul Don't Touch Me. Single yang diciptakan oleh tiga wanita tersebut rilis pada Kamis (10/6) malam.

Dalam konferensi pers yang digelar Kamis (10/6) siang, Marion Jola alias Lala mengatakan bahwa proyek kolaborasi ini berawal dari rasa kagumnya pada sosok serta musik yang dibawakan oleh Danilla. Lala bahkan mengaku sempat meminta pihak label musik untuk membuatkan proyek duet antara dirinya dengan pelantun Berdistraksi tersebut.



"Ini dimulai dari ke-BM-an gue terhadap duet dengan seorang Danilla Riyadi. Jadi gue pengin banget duet karena gue fangirling sama Danilla. Yang kayak fangirl banget, playlist gue isinya lagu-lagu Danilla," beber Lala.

"Gue ngomong sama orang label, 'bisa nggak sih duet sama Danilla Riyadi? Entah dibikinin lagu atau nggak duet?' karena gue pikir itu akan keren. Akhirnya diiyakanlah," lanjutnya.

Sebelum akhirnya bisa benar-benar berkolaborasi, Danilla sempat menawarkan diri untuk membuatkan lagu khusus buat Lala. Mendengar hal itu, wanita 20 tahun tersebut jelas menolaknya lantaran memiliki keinginan untuk berkolaborasi dengan idolanya.

"Gue ngomong ke cici (Danilla), pengin banget duet dan dibikinin lagu sama cici. Terus gue inget banget, Cici respon pertamanya gini, 'gimana kalau aku buatin kamu lagu saja'. Jadi gue ditolak pertamanya!" ungkap Lala.

Setelah akhirnya berbincang dan setuju untuk membuat single duet, pihak label rupanya sempat mendengar bahwa Lala juga berkeinginan duet dengan rapper perempuan. Hal itu membuat mereka mengabulkan keinginan Lala dan merilis Don't Touch Me.



"Dulu aku pernah ngomong juga, kalau mau sama rapper aku pengin sama perempuan, Ramengvrl. Sepertinya mereka mengingat mention-an itu dan mereka menawarkan untuk bertiga, dan gue senang-senang saja, sama dua cici-cici orang ini, jadi gue juga mengiyakan, ternyata cici-cici juga pada mau," pungkas Lala.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
4 Penyanyi Tolak Skema...
4 Penyanyi Tolak Skema Royalti Direct License Ahmad Dhani, Pilih Jalur Resmi Lewat LMK
Makna di Balik 2 Minggu:...
Makna di Balik 2 Minggu: Single Terbaru Glenn Samuel yang Menyentuh Hati
29 Penyanyi Gugat UU...
29 Penyanyi Gugat UU Hak Cipta ke MK, Raisa hingga Armand Maulana
Kisah Cinta dan Kehilangan,...
Kisah Cinta dan Kehilangan, Nabila Taqiyyah Hadirkan 8 Lagu dalam Album Kekal yang Sementara
Penyanyi Korea Wheesung...
Penyanyi Korea Wheesung Meninggal Dunia di Rumahnya
Masih Tetap Eksis setelah...
Masih Tetap Eksis setelah Dua Tahun Dirilis, Lagu Somebody’s Pleasure (Extended Verson) dari Aziz Hedra Jadi Menempati Peringkat 1 di TREBEL Top Download Februari 2025!
Malyda Penyanyi Lagu...
Malyda Penyanyi Lagu Semua Jadi Satu Meninggal Dunia
Bertabur Bintang! Konser...
Bertabur Bintang! Konser Musik Penuh Cinta Paling Ditunggu Bersama I LOVE RCTI di Bekasi
Penyanyi Roberta Flack...
Penyanyi Roberta Flack Meninggal Dunia, Populer lewat Lagu Killing Me Softly with His Song
Rekomendasi
Netanyahu Batal Tunjuk...
Netanyahu Batal Tunjuk Eli Sharafit Jadi Bos Baru Shin Bet karena Kritik Trump
Budi Arie Sowan ke Jokowi,...
Budi Arie Sowan ke Jokowi, Dapat Pesan soal Koperasi Desa Merah Putih
Jalur Puncak Bogor Kembali...
Jalur Puncak Bogor Kembali Normal Dua Arah Sore Ini
Berita Terkini
Duka Anak Atas Meninggalnya...
Duka Anak Atas Meninggalnya Ray Sahetapy: Selamat Jalan Ayah
16 menit yang lalu
Profil Ray Sahetapy,...
Profil Ray Sahetapy, Aktor Senior Kebanggaan Indonesia
29 menit yang lalu
Aktor Senior Ray Sahetapy...
Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia
1 jam yang lalu
4 Film Komedi Seru untuk...
4 Film Komedi Seru untuk Menemani Momen Libur Lebaran Bersama Keluarga
1 jam yang lalu
Raffi Ahmad dan Nagita...
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Hadiri Open House Prabowo di Istana Negara
2 jam yang lalu
Sinopsis dan Daftar...
Sinopsis dan Daftar Pemain The Divorce Insurance, Drama Korea Bertema Asuransi Perceraian
3 jam yang lalu
Infografis
Pendapatan Arab Saudi...
Pendapatan Arab Saudi dari Pelaksanaan Haji Rp248,2 Triliun Per Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved