MNC Peduli Dukung Penuh Program Vaksinasi, Jessica Tanoesoedibjo: Semoga Indonesia Kembali Baik

Minggu, 12 September 2021 - 21:56 WIB
loading...
MNC Peduli Dukung Penuh Program Vaksinasi, Jessica Tanoesoedibjo: Semoga Indonesia Kembali Baik
MNC Peduli Dukung Penuh Program Vaksinasi, Jessica Tanoesoedibjo: Semoga Indonesia Kembali Baik. Foto/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - MNC Peduli mendukung penuh dan ikut mendorong program pemerintah terkait pemberian vaksin dosis pertama dan kedua, bagi masyarakat.

Vaksinasi sebagai langkah penanggulangan COVID-19 di Indonesia, kemudian menjadi perlindungan bagi pemerintah untuk masyarakat. Serta menciptakan herd immunity, sehingga kekebalan tubuh menjadi lebih tangguh dan terhindar dari penularan COVID-19

Selain itu, hingga saat ini masih belum ditemukan obat bagi penyakit yang menyerang pernapasan ini. Sebagai perlindungan, pemerintah telah menyediakan vaksin gratis untuk masyarakat Indonesia agar dapat mengurangi tingkat penularan maupun gejala bagi yang terpapar dengan harapan dapat terwujudnya kekebalan kelompok.

"Meskipun saat ini di seluruh dunia masih dalam keadaan pandemi, semoga kita memegang pengharapan menjadi lebih baik," kata Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo saat Instagram Live MNC Peduli bertajuk Cerita Kita, Minggu (12/9/2021).



Jessica menambahkan dengan adanya saling bergotong royong dalam memutus rantai penularan COVID-19 ini akan membuat Indonesia lebih baik lagi.

Sementara itu, Inisiator Gerakan Indonesia Sadar Prokes (INSAP), Dian Syarief menurutkan, setiap orang tidak bisa menjadi penonton akan tetapi membantu keadaan.

"Kita melakukan sifatnya proaktif," kata Dian.

Kemudian untuk mengatasi pandemi ini, jangan sampai masyarakat menghadapinya dengan panik. Namun membuat suatu pergerakan yang menjadikan semua sadar untuk tetap menjaga protokol kesehatan (Prokes) dan vaksinasi berjalan baik.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2014 seconds (0.1#10.140)