5 Lini Cerita yang Harus Dinanti begitu Wano Selesai di One Piece

Minggu, 24 Oktober 2021 - 09:07 WIB
loading...
5 Lini Cerita yang Harus...
Wano telah memasuki bagian klimaksnya saat ini. Tapi, ini tidak berarti One Piece bakal tamat begitu saja. Masih banyak lini cerita menarik yang harus dinantikan begitu Wano usai. (Foto: Hulu)
A A A
Wano adalah busur cerita terpanjang One Piece sampai saat ini. Busur ini sudah punya sekitar 120+ chapter di manga dan sudah berjalan sejak 2018. Hingga saat ini, masih ada sejumlah titik plot utama yang harus diungkap dan dibungkus.

Kalau reaksi Twitter terhadap tiap chapter bisa dipercaya, maka jelas kalau penggemar terus menikmati busur cerita ini. Tapi, tidak diragukan kalau mereka juga menantikan tahap berikutnya lini cerita One Piece. Saat ini, Wano sudah mencapai klimaksnya.

Banyak titik plot yang telah dibangun untuk dieksplorasi setelah Wano selesai, semuanya sepertinya berimplikasi pada permainan akhir One Piece. Belum bisa dikatakan kapan serial ini akan bergerak ke busur cerita berikutnya. Tapi, itu tidak berarti penggemar belum siap terhadap apa yang akan muncul selanjutnya. Berikut 5 lini cerita yang dinanti setelah Wano seperti dikutip dari CBR!



1. Akankah (mantan) Panglima Perang Lautan bertempur bersama Luffy?
5 Lini Cerita yang Harus Dinanti begitu Wano Selesai di One Piece

Panglima Perang Lautan adalah salah satu dari tiga kekuatan yang mempertahankan keseimbangan dunia sampai sistem itu dihapuskan beberapa waktu lalu. Ini adalah sistem kompleks yang bisa masuk akal atau membingungkan. Panglima Perang adalah perompak kuat yang beraliansi dengan pemerintah demi sejumlah kepentingan. Mereka bertarung untuk Pemerintah Dunia dan tidak perlu khawatir diburu marinir.

Sejak awal One Piece, sejumlah sosok penting telah bergabung dan meninggalkan (atau dipecat dari) sistem ini. Mereka termasuk Crocodile, Trafalgar Law, Buggy the Clown, Doflamingo, Boa Hancock, Blackbeard dan Dracule Mihawk. Topi Jerami, terutama Luffy dan Zoro, punya dinamika menarik dengan sejumlah mantan anggota klub elite ini. Crocodile, misalnya, adalah antagonis utama di busur cerita Alabasta.

Aspek paling rumit dari sistem Panglima Perang ini adalah meskipun bersekutu dengan Pemerintah Dunia, mereka masih mempertahankan cara perompak mereka. Nyatanya, karena aliansi inilah sejumlah mantan Panglima Perang bisa melakukan tindakan mengerikan tanpa intervensi. Crocodile memulai perang sipil di Alabasta dan Doflamingo menguasai Kerajaan Dressrossa hanyalah dua contoh dari banyak insiden yang dikontribusikan dari sistem Panglima Perang.

Sekarang, perompak-perompak ini tidak lagi beraliansi dengan Pemerintah Dunia. Maka, akan menarik untuk melihat peran yang akan mereka mainkan dalam perang mendatang. Marinir sudah dikirim untuk menangkapi mereka dan mereka semua siap untuk bertarung. Dengan mempertimbangkan beberapa di antara mereka sudah menjadi sekutu Luffy di masa lalu, sepertinya beberapa di antara mereka bakal bertempur bersama Topi Jerami.

2. Apa yang terjadi pada Sabo di Reverie?
5 Lini Cerita yang Harus Dinanti begitu Wano Selesai di One Piece

Episode interlude One Piece antara Act 2 dan Act 3 di Wano mengungkapkan sesuatu mungkin terjadi pada Sabo. Big News Morgans memuat obituari di berita yang sepertinya tentang Sabo. Reaksi beberapa orang yang dekat dengan Sabo terlihat dan mereka semua terlihat takut. Koala, Dadan dan Makino terlihat menangis. Dragon dan Ivankov terlihat kaget dan panik.

Tapi, semua orang di Wano jelas tidak tahu kabar ini. Belum jelas apakah itu benar karena sejumlah karakter meragukannya. Menariknya, seorang agen Cipher Pol berusaha mencegah Morgans menerbitkan obituary itu. Kalau benar, Luffy jelas akan sangat sedih begitu dia tahu. Apalagi, dia sudah berkabung atas Sabo ketika dia mengira dia mati saat mereka masih kecil. Kalau tidak benar, penggemas pasti penasaran untuk tahu di mana dia dan apa yang terjadi di Reverie.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
Eiichiro Oda Goda Penggemar...
Eiichiro Oda Goda Penggemar One Piece lewat Buah Iblis
Spoiler Boruto Two Blue...
Spoiler Boruto Two Blue Vortex Chapter 20, Rilis di Jepang 19 Maret 2025
Its Family Time! Babak...
Its Family Time! Babak Epik Perjalanan Naruto Jadi Pahlawan Konoha, Jangan Lewatkan!
Vegeta Bakal Mati di...
Vegeta Bakal Mati di Akhir Dragon Ball, Kalah Lawan Black Frieza
Film Gundam Live-Action...
Film Gundam Live-Action Rilis Poster Perdana, Ceritanya Ikuti Alur Anime Klasik 1979
Spesial untuk Anime...
Spesial untuk Anime Lovers! Full Aksi Sihir yang Epik, GTV Hadirkan Black Clover Temani Family Time!
Film Jujutsu Kaisen...
Film Jujutsu Kaisen Tayang 2025, Masa Depan Anime Menggunakan Visual Sekuel Culling Game
5 Karakter Terkuat Anime...
5 Karakter Terkuat Anime Dandadan, Nomor 1 Tangkap Seluruh Pasukan Kur
Rekomendasi
Siasat Gayatri Putri...
Siasat Gayatri Putri Raja Singasari Pura-pura Jadi Anak Abdi Dalem untuk Kelabui Pasukan Jayakatwang
Pemulangan 2 Jenazah...
Pemulangan 2 Jenazah WNI dari Taiwan Lancar, Uya Kuya: Perlihatkan Eratnya Solidaritas
4 Anggota NATO yang...
4 Anggota NATO yang Tidak Pro-Israel
Berita Terkini
5 Film Indonesia Tayang...
5 Film Indonesia Tayang saat Lebaran 2025, Ada Norma dan Pabrik Gula
47 menit yang lalu
HaloAnak Diluncurkan,...
HaloAnak Diluncurkan, Permudah Orang Tua Akses Konsultasi Kesehatan Anak
52 menit yang lalu
Pria Ini Mengaku sebagai...
Pria Ini Mengaku sebagai Anak Rahasia Raja Charles III dan Ratu Camilla, Tuntut Tes DNA
1 jam yang lalu
Kronologi Perseteruan...
Kronologi Perseteruan Ahmad Dhani vs Ariel NOAH, Saling Sindir soal Royalti
2 jam yang lalu
6 Penyebab Pertikaian...
6 Penyebab Pertikaian Pangeran William dan Harry, dari Keluarga Jadi Musuh Bebuyutan
8 jam yang lalu
3 Potret Cantik Sarah,...
3 Potret Cantik Sarah, Kakak Mees Hilgers yang Nonton Timnas Indonesia Langsung di GBK
8 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved