Deretan Film Horor Thailand yang Harus Masuk Daftar Tontonan Wajib

Kamis, 11 November 2021 - 12:13 WIB
loading...
Deretan Film Horor Thailand yang Harus Masuk Daftar Tontonan Wajib
Film horor Negeri Gajah Putih sendiri dinilai memiliki daya tarik sendiri, sehingga banyak peminatnya, termasuk dari Indonesia. / Foto: ilustrasi/ist
A A A
JAKARTA - Film horor Thailand banyak yang sukses membuat jantung penontonnya berdebar. Mulai dari horor yang berbalut nuansa komedi, hingga yang sukses bikin tegang penontonnya.

Film horor Negeri Gajah Putih sendiri dinilai memiliki daya tarik sendiri, sehingga banyak peminatnya, termasuk dari Indonesia. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut rekomendasi film horor Thailand yang wajib ditonton.

1. Pee Mak



Pee Mak merupakan film horor komedi yang dibalut dengan unsur komedi di dalamnya. Dibintangi Mario Maurer dan Davika Hoorne, film horor ini menceritakan tentang Mak (Mario Maurer) yang sedang menjalani tugas untuk berperang, kemudian pulang dengan membawa keempat temannya.

Baca juga: Orang Tua Bibi Sebut Vanessa Angel Sosok Menantu Idaman

Setibanya di rumahnya, Shin, teman Mak, mengatakan bahwa Nak (Davika Hoorne) sudah meninggal, dan merupakan jelmaan hantu. Diketahui bahwa Nak meninggal dikarenakan berjuang untuk melahirkan anaknya. Namun Mak tidak tahu jika istrinya sudah meninggal, dan tidak percaya dengan perkataan Shin.

2. Meat Grinder



Buat pecinta film horor yang suka kejutan, sepertinya film ini kurang cocok untuk ditonton, dikarenakan film ini sangat cocok untuk pecinta film thriler seperti Saw dan Hostel. Pasalnya, hampir sepanjang film ini disuguhkan adegan-adegann sadis berlumuran darah.

Film ini menceritakan tentang seorang wanita muda yang mengalami gangguan jiwa dan membuka warung dengan bahan utama daging manusia. Oleh karena tidak ada yang mengetahui hal itu, pelanggan pun banyak yang berdatangan ke warungnya.

3. Coming Soon



Coming Soon harus masuk dalam list favorit, karena film ini merupakan salah satu film horor Thailand terbaik dan layak ditonton. Film ini bercerita tentang Shane yang secara ilegal merekam film di bioskop, tak lama kemudian dia melihat karakter hantu wanita dari film di kehidupan nyatanya.

Shane yang merasa tidak tahan lagi, kemudian memutuskan untuk mencari tau apa yang sebenarnya terjadi hingga ahirnya mengetahui hal-hal tak terduga yang terjadi pada artis dari film yang dia rekam secara ilegal tersebut.

4. The Promise



Film ini rilis pada 2017, dan sempat membuat heboh setelah dirilis. Film ini bercerita tentang dua remaja yang memutuskan untuk bunuh diri bersama setelah kedua keluarga mereka mengahadapi kehancuran finansial setelah krisis keuangan Asia pada 1997.

Namun, ternyata hanya satu dari mereka yang meninggal dunia, sementara yang satunya selamat. 20 tahun kemudian remaja yang selamat itu mendapat terror dari kawan di masa lalunya.

5. Ghost Game



Film Thailand ini bercerita tentang sebuah reality show horor yang dikenal sebagai The Death Camp yang diselenggarakan di museum perang.

Deo merupakan salah satu kontestan yang bergabung dalam permainan ini dengan harapan dapat memenangkan 5 juta bath untuk ibunya.

Ketika permainan dimulai, banyak yang mencurigai Deo sebagai salah satu pengontrol permainan, sampai semuanya menjadi kacau. Semua orang mulai melihat roh berkeliaran, dan mereka harus mencoba yang terbaik untuk melarikan diri dari permainan.

6. The Medium



Film ini sempat trending di berbagai media sosial, di mana film ini merupakan film horor Thailand yang menceritakan tentang sekelompok tim dokumenter yang mengunjungi seorang dukun di wilayah Isan, Thailand.

Film tersebut menceritakan bagaimana Nim (Sawanee Utoomma), nama dari dukun tersebut mendapati bahwa keponakannya Mink (Nailya Gulmongkolpech) mengalami hal aneh.

Baca juga: Setelah 1 Tahun, Kai EXO Comeback dengan Mini Albu Peaches

Nim merasa bahwa hal-hal aneh tersebut merupakan sebuah pertanda bahwa Mink lah yang akan ditunjuk menjadi dukun berikutnya. Setelah beberapa lama, Nim menyadari bahwa terdapat hal-hal aneh yang memberi sebuah pertanda bahwa Mink bukanlah dukun selanjutnya.

MG03-Annisa Nurul Puspadewi
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1349 seconds (0.1#10.140)