Drama Korea yang Dianggap Lakukan Distorsi Sejarah, Ada yang Ratingnya Nyaris 30%
loading...
A
A
A

Foto: SBS
Joseon Exorcist menjadi drama yang paling sial, karena baru dua episode tayang, langsung dihentikan oleh stasiun televisi SBS karena tekanan dari masyarakat. Kontroversi terjadi karena dalam salah satu adegan dengan latar di perbatasan Joseon dan Dinasti Ming, menampilkan properti dan makanan dari China.
Selain itu, masyarakat juga mengkritik karakter Raja Taejong yang dijabat Pangeran Yi Bang-Won yang digambarkan membunuh rakyatnya. Padahal menurut catatan sejarah, sang pangeran mendukung ayahnya, Raja Taejo, dan mendukung pendirian Dinasti Joseon.
Karena hal tersebut, drama yang dibintangi Kam Woo-sung dan Jang Dong-yoon ini juga mendapatkan petisi dari masyarakat dan ditandatangani seratusan ribu orang. Namun sebelum mendapat tanggapan pemerintah, SBS memutuskan untuk menghentikan drama itu.
Baca Juga: Selain Snowdrop, Drama JTBC Lainnya juga Dikritik karena Dianggap Propaganda China
3. Mr. Queen (2020-2021)

Foto: tvN
Mr. Queen punya dua wajah dari sudut pandang masyarakat Korea, yaitu drama komedi yang cerdas dan kocak, juga drama penuh kontroversi karena dianggap menggambarkan tokoh bersejarah dengan semena-mena.
Ratu Shin Jeong dalam drama tersebut digambarkan sebagai orang yang percaya takhayul. Ada juga adegan ritual pemujaan di Kuil Jongmyo yang merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO, yang dipotret sebagai lelucon. Tak cuma itu, ada pula dokumen nasional China, Veritable Records of the Joseon Kingdom, yang disebut salah satu karakternya sebagai sebuah "tabloid".
Karena berbagai kontroversi itu, ada 4.000 keluhan dari masyarakat masuk ke Korea Communications Standards Commission (KCSC), lembaga yang mengawasi penyiaran di televisi dan internet. Hasilnya, Mr. Queen pun mendapat sanksi administrative guidance” ("panduan administratif").
Lihat Juga :