Warga Lodan Jakut tutup jalan

Kamis, 20 September 2012 - 12:30 WIB
Warga Lodan Jakut tutup jalan
Warga Lodan Jakut tutup jalan
A A A
Sindonews.com - Ruas jalan Lodan Raya Jakarta Utara yang biasanya padat oleh arus lalu lintas, sejak pagi hingga siang ini terlihat lengang. Maklumlah ruas jalan ini ditutup untuk digunakan sebagai Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Dari pantuan di lokasi, Kamis 20 September 2012, ada sembilan TPS yang didirikan di sepanjang jalan itu. Penutupan jalan dilakukan agar proses pencoblosan tidak terganggu oleh arus lalu lintas yang berlalu lalang.

Rusli, Ketua RT 11 Kelurahan Ancol, Pademangan Jakarta Utara mengatakan, penutupan jalan tersebut sudah dilakukan sejak Pukul 21.00 tadi malam. Hal ini dilakukan karena menurutnya Pilgub DKI merupakan pesta demokrasi warga DKI, untuk itu dirinya memilih untuk menggunakan jalan raya sebagai tempat pemungutan suara.

"Pertimbangan kami adalah karena hari ini libur, dan ada jalan alternatif, maka kami menututp jalan," ucapnya di lokasi, Kamis (20/9/2012).

Penutupan jalan itupun dimanfaatkan dengan baik sejumlah anak untuk bermain bola dan menggoes sepeda mereka.

Ardhi (7), memgatakan dirinya bermain bola karena mengetahui Jalan Lodan Raya sudah ditutup. Kemudian dia mengajak rekan-rekannya untuk bermain bola.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7022 seconds (0.1#10.140)