5 Artis Indonesia Menikah Lagi Usai Suami Meninggal, Nomor 3 Naik Pelaminan Usia 73 Tahun

Rabu, 02 Februari 2022 - 05:35 WIB
loading...
5 Artis Indonesia Menikah...
Artis Indonesia ini menikah lagi setelah sang suami meninggal dunia. Mereka memutuskan untuk kembali naik ke pelaminan setelah menjanda sekian lama. Foto/Instagram Ririn Ekawati
A A A
JAKARTA - Artis Indonesia ini menikah lagi setelah sang suami meninggal dunia . Mereka memutuskan untuk kembali naik ke pelaminan setelah menjanda sekian lama.

Bahkan salah satunya ada yang menikah di usia yang tak muda lagi. Para artis ini diketahui menikah dengan sahabat suaminya sendiri hingga rekan sesama artis yang sebelumnya tak disangka.

Mereka kini telah hidup bahagia dan pasangan baru. Lantas siapa saja artis tersebut? Berikut lima artis Indonesia yang menikah lagi setelah suami meninggal dunia seperti dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (2/2/2022).


1. Ririn Ekawati

5 Artis Indonesia Menikah Lagi Usai Suami Meninggal, Nomor 3 Naik Pelaminan Usia 73 Tahun


Ririn Ekawati pertama kali menikah dengan Edwin Abeng pada 2001. Usai pernikahannya kandas pada 2008, Ririn menikah dengan Ferry Wijaya pada 2015 dan dikaruniai satu orang anak. Keduanya dipisahkan oleh maut pada 2017 karena Ferry meninggal dunia akibat penyakit leukimia.

Setelah sekian lama menjada 4 tahun, Ririn memutuskan menikah lagi dengan aktor Ibnu Jamil pada 2021.

2. Muzdalifah

5 Artis Indonesia Menikah Lagi Usai Suami Meninggal, Nomor 3 Naik Pelaminan Usia 73 Tahun


Sebelum memutuskan menikah dengan pedangdut Nassar, Muzdalifah diketahui pernah menikah dengan seorang pungasaha kaya bernama Haji Nurman. Muzdalifah dan Nurman dikaruniai empat orang anak. Nurman meninggal pada Desember 2011.

Muzdalifah kemudian menikah dengan Nassar pada 2012 setelah sang pedangut diamanahi Nurman untuk menjaga Muzdalifah. Dikaruniai satu orang anak, pernikahan Muzdalifah dan Nassar tak bertahan lama. Keduanya berpisah pada 2015.

Muzdalifah kembali menikah untuk ketiga kalinya dengan Fadel Islami pada 2019. Meski usia keduanya terpaut jauh, namun pasangan ini hidup bahagia.


3. Nani Wijaya

5 Artis Indonesia Menikah Lagi Usai Suami Meninggal, Nomor 3 Naik Pelaminan Usia 73 Tahun


Nani Wijaya dan Misbach Yusa Biran menikah pada 1969 dan memiliki lima orang anak. Misbach kemudian meninggal dunia pada 2012. Setelah menjanda selama 5 tahun, artis senior itu menikah kembali dengan sahabat suaminya, Ajip Rosidi pada 2017.

Pernikahan kedua Nani ini menjadi sorotan publik lantaran dia kembali naik pelaminan di usia tak muda yakni 73 tahun. Pada 2020, Nani pun harus kembali ditinggal meninggal dunia suaminya.

4. Jennifer Jill

5 Artis Indonesia Menikah Lagi Usai Suami Meninggal, Nomor 3 Naik Pelaminan Usia 73 Tahun


Jennifer Jill menikah dengan Maxwell Armand Oktoselja pada 1994 dan dikaruniai dua orang anak. Pada 2017, Jennifer harus mengikhlaskan Maxwell yang meninggal dunia usai berjuang dengan penyakit stroke. Setelah 2 tahun sendiri, Jennifer memutuskan untuk menikah lagi pada 2019.

Pengusaha ini menikah dengan aktor Ajun Perwira, yang mana usianya jauh lebih muda. Kini Jennifer dan Ajun telah hidup bahagia.


5. Angelina Sondakh

5 Artis Indonesia Menikah Lagi Usai Suami Meninggal, Nomor 3 Naik Pelaminan Usia 73 Tahun


Artis Indonesia menikah lagi setelah sang suami meninggal dunia yang terakhir adalah Angelina Sondakh . Artis sekaligus politisi itu pertama kali menikah dengan Adjie Massaid pada 2009. Keduanya membangun rumah tangga yang bahagia hingga dikaruniai satu orang anak. Adjie kemudian meninggal dunia pada 2011.

Pemilik nama asli Angelina Patricia Pingkan Sondakh itu dikabarkan kembali menikah dengan Raden Brotoseno pada 2016 secara siri. Pernikahan pasangan ini menjadi sorotan lantaran keduanya cinta lokasi saat Angelina Sondakh mendekam di penjara akibat kasus korupsi. Raden sendiri saat itu merupakan seorang penyidik KPK yang mengusut kasus sang artis.

Sayang, pernikahan tersebut kandas. Brotoseno kemudian menikah lagi dengan Tata Janeeta.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1795 seconds (0.1#10.140)