Perluas Jangkauan, Hammer Club App Dihadirkan di Masa Pandemi

Sabtu, 19 Maret 2022 - 21:47 WIB
loading...
Perluas Jangkauan, Hammer...
Perkembangan teknologi yang semakin maju saat ini membawa segalanya ke arah serba digital. / Foto: Thomas Manggalla
A A A
JAKARTA - Perkembangan teknologi yang semakin maju saat ini membawa segalanya ke arah serba digital. Terlebih di situasi pandemi seperti sekarang ini segala bentuk komunikasi, informasi dan transaksi mulai mengarah ke arus digital.

Sebagai bagian mengikuti revolusi digital , PT Warna Mardhika meluncurkan terobosan bernama Hammer Club App.

Menurut General Manager PT Warna Mardhika, Shan Khonada, fungsi utama dari hadirnya Hammer Club App ini untuk semakin memudahkan dan mendekatkan diri pada pelanggan.

Baca juga: Penting Dilakukan sejak Dini, Berikut 3 Cara Skrining Penyakit Jantung Bawaan

Melalui aplikasi, Shan Khonada berharap pihaknya bisa semakin menjangkau dan menjawab kebutuhan berbelanja produk-produk Hammer, Coconut Island dan NAIL dalam satu sentuhan.

"Revolusi digital sejak pandemi lebih terpakai. Makanya kita gunakan untuk mendekatkan diri kepada pelanggan, kita buat fitur baru Hammer Club App," ungkap Shan Khonada saat ditemui di sela-sela Grand Launching Hammer Club App di Summarecon Mall Bekasi, Sabtu (19/3/2022).

Aplikasi ini, lanjut dia, bisa digunakan pelanggan untuk memudahkan mencari produk yang dikehendaki dengan lebih mudah hanya dengan satu sentuhan.

"Dan ini dapat dilakukan di mana saja karena aplikasi ini begitu memudahkan pelanggan mencari produk kami, baik pickup di toko atau dikirim ke rumah dengan fasilitas free ongkir. Jadi sudah sangat mudah," jelas Shan Khonada.

Lebih jauh, Shan Khonada menuturkan bahwa pandemi Covid-19 turut memberikan dampak dalam penjualan. Meskipun begitu, saat ini perlahan namun pasti sudah mulai recovery sudah 70 persen. "Dengan launch aplikasi fitur baru, kita berharap kehilangan 20-30 persen itu bisa kita dapatkan sales lagi dengan normal," imbuhnya.

Sebagaimana yang jamak dilakukan, penjualan lewat aplikasi dan berbagai media sosial gencar dilakukan. Hal ini, ujar Shan Khonada, berfungsi untuk selalu menjaga keterikatan dengan konsumen melalui berbagai program yang digelar.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1173 seconds (0.1#10.140)