Belum Puas dengan Klub Bola dan Basket, Raffi Ahmad Lebarkan Sayap ke Cabang Olahraga Lain

Jum'at, 01 April 2022 - 22:50 WIB
loading...
Belum Puas dengan Klub Bola dan Basket, Raffi Ahmad Lebarkan Sayap ke Cabang Olahraga Lain
Memiliki klub sepakbola RANS Cilegon FC dan tim basket RANS PIK Basketball tampaknya belum membuat artis Raffi Ahmad puas. / Foto: MPI/Lintang Tribuana
A A A
JAKARTA - Memiliki klub sepakbola RANS Cilegon FC dan tim basket RANS PIK Basketball tampaknya belum membuat artis Raffi Ahmad puas.

Ayah 2 anak itu masih berkeinginan untuk melebarkan sayapnya di dunia olahraga dengan membentuk tim olahraga lagi.

"Selanjutnya akan ada satu cabang olahraga lagi yang akan kita masuk juga," ujar suami Nagita Slavina itu saat dijumpai di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (1/4/2022) malam.

Baca juga: Viral Momen Bertemunya Ibu dan Anak Usai Terpisah 16 Tahun, Begini Kisahnya

Meskipun begitu, Raffi masih enggan untuk menyebutkan klub olahraga apa yang akan menjadi proyeknya berikutnya.

Raffi hanya memberi bocoran jika cabang olahraga ini berhubungan dengan bola juga.

"Tapi kita belum boleh kasih tahu. Berhubungan dengan bola-bola juga," kata pria 35 tahun itu.

Selain dunia hiburan, Raffi juga berkeinginan untuk memajukan jagat olahraga Tanah Air. Dia berharap melalui langkah yang dilakukannya tercipta atlet muda berbakat yang mampu menorehkan prestasi.

"Yang pasti kita akan terus tetap komit juga di bidang sport dan entertainment. Mudah-mudahan kita bukan hanya bisa kuat di entertainment saja, tapi juga bisa menorehkan prestasi," tuturnya.

Baca juga: 7 Fakta Pernikahan Hyun Bin dan Son Ye-Jin, Nomor 3 Mengejutkan

"Harapan kita untuk atlet-atlet seperti bola, basket, atau pun nanti ada cabang olahraga lagi yang kita masuk juga, kita bisa melahirkan atlet-atlet yang bisa mengharumkan nama merah putih," katanya lagi.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3120 seconds (0.1#10.140)