Digelar Besok, Grammy Awards 2022 Siapkan Segmen Khusus untuk Gaungkan Perdamaian di Ukraina

Minggu, 03 April 2022 - 07:07 WIB
loading...
Digelar Besok, Grammy...
Grammy Awards ke-64 akan digelar di Las Vegas, Amerika Serikat, pada Minggu (3/4/2022) malam waktu setempat atau Senin (4/4/2022) pagi waktu Indonesia. Foto/Getty Images
A A A
LAS VEGAS - Grammy Awards ke-64 akan digelar di Las Vegas, Amerika Serikat, pada Minggu (3/4/2022) malam waktu setempat atau Senin (4/4/2022) pagi waktu Indonesia. Ajang penghargaan musik bergengsi ini bakal mengusung sebuah segmen khusus untuk menggaungkan keprihatinan atas tragedi kemanusiaan yang tengah terjadi di Ukraina saat ini.

Hal itu sudah dapat dipastikan setelah Recording Academy selaku penyelenggara Grammy Awards 2022 mengumumkan kerja sama mereka dengan Global Citizen, pemain kunci dalam kampanye Stand Up for Ukraine, pada Sabtu (2/4/2022) kemarin.



"Kami berduka atas situasi yang terjadi di Ukraina. Kami berharap, segmen ini bisa menginspirasi audiens di seluruh dunia agar mau terlibat untuk mendukung upaya penghentian krisis kemanusiaan tersebut," kata CEO Recording Academy Harvey Mason Jr. melalui keterangan tertulis, seperti dikutip dari Billboard, Minggu (3/4/2022).

Siaran langsung Grammy Awards selama ini memang kerap mengusung segmen khusus untuk merespon kejadian yang sedang melanda dunia ataupun invidu legendaris di industri hiburan.



Misalnya saja saat gempa bumi besar terjadi di Haiti pada 2010, peristiwa penembakan massal di Las Vegas dan pengeboman di tengah konser Ariana Grande di Manchester pada 2018, kematian Whitney Houston yang mendadak pada 2012, serta tewasnya pebasket Kobe Bryant akibat kecelakaan helikopter pada 2020.

Segmen khusus ini biasanya diisi dengan penampilan para musisi menyanyikan lagu-lagu yang terkait topik yang tengah diangkat.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Penyanyi Roberta Flack...
Penyanyi Roberta Flack Meninggal Dunia, Populer lewat Lagu Killing Me Softly with His Song
Dahsyatnya Weekend Hari...
Dahsyatnya Weekend Hari Kedua Penuh Keseruan dan Kemeriahan di Kota Tasikmalaya
Dahsyatnya Weekend Guncang...
Dahsyatnya Weekend Guncang Tasikmalaya, Akhir Pekan Penuh Hiburan yang Tak Terlupakan
Kanye West dan Bianca...
Kanye West dan Bianca Censori Cerai usai Kontroversi Nyaris Telanjang di Grammy Awards 2025
Kekayaan Sabrina Carpenter,...
Kekayaan Sabrina Carpenter, Pemenang Grammy 2025 yang Lahir dari Dunia Akting
Bianca Censori Kembali...
Bianca Censori Kembali Nyaris Telanjang usai Tampil Vulgar di Grammy, Diduga Disuruh Kanye West
Bianca Censori Istri...
Bianca Censori Istri Kanye West Terancam Dipenjara Imbas Nyaris Telanjang di Grammy Awards 2025
5 Busana Terburuk Grammy...
5 Busana Terburuk Grammy Awards 2025, Istri Kanye West Nyaris Telanjang di Red Carpet
Mengenal Trevor Noah,...
Mengenal Trevor Noah, Komedian yang Jadi Pembawa Acara Grammy Awards 2025
Rekomendasi
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Putin: Tentara Bayaran...
Putin: Tentara Bayaran Asing yang Bela Ukraina Dianggap Teroris!
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin, Kamis 13 Maret 2025: Penemuan Jejak Rangga
10 menit yang lalu
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
48 menit yang lalu
Celine Evangelista Menangis...
Celine Evangelista Menangis Cium Kakbah, Perjalanan Perdana ke Tanah Suci usai Mualaf
1 jam yang lalu
Celine Evangelista Umrah...
Celine Evangelista Umrah Perdana usai Mualaf: Aku Bersaksi Tidak Ada Tuhan Selain Allah
2 jam yang lalu
Profil dan Biodata Bobon...
Profil dan Biodata Bobon Santoso Youtuber Masak yang Kini Mualaf, Istrinya Langsung Unfollow
2 jam yang lalu
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Raja Charles, Tidak Buat Putusan atas Gelar Meghan Markle
3 jam yang lalu
Infografis
5 Kerugian Ukraina Setelah...
5 Kerugian Ukraina Setelah Ditinggalkan oleh Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved