BTS Kembali Tampil di Grammy Awards 2022, Catat Tanggalnya

Rabu, 16 Maret 2022 - 21:12 WIB
loading...
BTS Kembali Tampil di Grammy Awards 2022, Catat Tanggalnya
BTS akan kembali tampil di Grammy Awards 2022. Penampilan RM dan kawan-kawan ini diumumkan langsung oleh Recording Academy pada Selasa, 15 Maret 2022. Foto/Soompi
A A A
JAKARTA - BTS akan kembali tampil di Grammy Awards 2022 . Penampilan RM dan kawan-kawan ini diumumkan langsung oleh Recording Academy.

Dilansir dari Soompi, Rabu (16/3/2022) pada Selasa, 15 Maret 2022 waktu setempat, Recording Academy secara resmi mengumumkan daftar penampil pertamanya untuk Grammy Awards tahunan ke-64 mendatang.

"Kami akan tampil di Grammy pada 3 April di CBS! Sampai bertemu di Malam Musik Terbesar," tulis akun Twitter BTS.

BTS akan menjadi salah satu artis yang tampil di penghargaan bergengsi ini. Pelantun Dynamite itu akan bergabung dengan barisan bintang seperti Billie Eilish, Olivia Rodrigo, Lil Nas X dengan Jack Harlow, Brandi Carlile, dan Brothers Osborne.


Sama seperti semua penampil lain yang diumumkan sejauh ini, BTS sedang mencalonkan diri untuk salah satu kategori Grammy Awards. Lewat lagu Butter, BTS dinominasikan untuk Best Pop Duo/Group Performance, menandai nominasi kedua BTS dalam kategori tersebut.

Grammy Awards 2022 awalnya dijadwalkan berlangsung pada akhir Januari, tetapi pertunjukan itu terpaksa ditunda berturut-turut karena pandemi Covid-19. Tidak seperti acara tahun lalu yang jauh lebih kecil, dengan pertunjukan langsung dan pra-rekaman, Grammy 2022 kemungkinan akan menjadi pertunjukan yang jauh lebih normal.

Dilansir dari Rolling Stone, ini juga pertama kalinya Grammy Awards akan diadakan di MGM Grand Garden Arena di Las Vegas, meskipun kota ini telah menjadi tuan rumah Grammy Latin enam kali sejak 2014. Selain itu, Grammy Awards akan dipandu oleh Trevor Noah selaku pembawa acara untuk kedua kalinya.

Grammy Awards 2022 akan ditayangkan langsung pada 3 April pukul 20.00 waktu setempat.

(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2024 seconds (0.1#10.140)