Warner Bros Hapus Dialog Gay Film Fantastic Beast 3 untuk Penonton China

Rabu, 13 April 2022 - 22:46 WIB
loading...
Warner Bros Hapus Dialog...
Dialog gay dalam film Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore dihapus oleh Warner Bros untuk penayangan di China. Hanya enam detik dari 142 menit film. Foto/Gamers Grade
A A A
JAKARTA - Dialog gay dalam film Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore telah dihapus oleh Warner Bros untuk penayangan di China . Hanya enam detik dari 142 menit runtime film yang dihapus.

Dialog yang diedit menyinggung masa lalu antara karakter pria Dumbledore (Jude Law) dan Grindelwald (Mads Mikkelsen). Penulis Harry Potter, JK Rowling mengungkapkan Dumbledore adalah gay pada 2009.

Dilansir dari Variety, Rabu (13/4/2022) namun film tersebut tidak pernah secara eksplisit merujuk seksualitas karakter sampai Fantastic Beasts 3 ini. Warner Bros sendiri menerima permintaan China untuk menghapus enam detik dialog itu dari film.

Dialog "karena aku jatuh cinta padamu" dan "musim panas Gellert dan aku jatuh cinta" dipotong dari film tersebut. Sisa film tetap utuh, termasuk pemahaman bahwa Dumbledore dan Grindelwald berbagi ikatan intim.


“Sebagai sebuah studio, kami berkomitmen untuk menjaga integritas setiap film yang kami rilis, dan itu meluas ke keadaan yang mengharuskan membuat pemotongan bernuansa untuk merespon secara sensitif terhadap berbagai faktor di pasar,” kata Warner Bros.

“Harapan kami adalah merilis fitur kami di seluruh dunia seperti yang dirilis oleh pembuatnya, tetapi secara historis kami menghadapi pengeditan kecil yang dibuat di pasar lokal," sambungnya.

Warner Bros menjelaskan bahwa pihaknya ingin penonton di mana pun di dunia melihat dan menikmati film ini. Termasuk para penonton China meski film harus kembali diedit.

"Dalam kasus Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore, potongan enam detik diminta dan Warner Bros menerima perubahan itu untuk memenuhi persyaratan lokal tetapi semangat film tetap utuh," jelas Warner Bros dalam pernyataannya.


The Secrets of Dumbledore menjadi box office di China selama akhir penayangannya. Film ini dirilis di China pada 8 April, seminggu sebelum peluncuran pada 15 April di Amerika.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1856 seconds (0.1#10.140)