3 Adegan Sesungguhnya di Film Mission: Impossible, Taruhannya Nyawa

Selasa, 19 April 2022 - 16:06 WIB
loading...
3 Adegan Sesungguhnya...
Film dengan adegan sesungguhnya laris manis di pasaran. Film yang berani mempertontonkan adegan sungguhan adalah Mission: Impossible yang dibintangi Tom Cruise. Foto/Rolling Stone
A A A
JAKARTA - Film dengan adegan sesungguhnya biasanya berhasil laris manis di pasaran karena menjunjung tinggi elemen realisme. Salah satu seri film yang berani mempertontonkan adegan sungguhan adalah Mission: Impossible yang dibintangi Tom Cruise .

Sudah berjalan sejak 1996, Mission: Impossible adalah seri film aksi mata-mata yang berfokus pada Ethan Hunt, agen rahasia dari organisasi IMF yang bertugas untuk melindungi negara dari ancaman eksternal. Sebagai agen rahasia, tentunya Ethan sering terjebak dalam situasi berbahaya yang mengancam nyawanya.

Tak banyak yang tahu, rupanya adegan-adegan berbahaya tersebut direkam di lokasi sungguhan. Selain itu, adegan juga dilakukan tanpa bantuan pemeran pengganti. Bahkan adegan-adegan tersebut dilakukan sendiri oleh Tom Cruise.

Berikut deretan adegan sesungguhnya di film Mission: Impossible dilansir dari Rolling Stone, Selasa (19/4/2022).


1. Memanjat Burj Khalifa

3 Adegan Sesungguhnya di Film Mission: Impossible, Taruhannya Nyawa


Adegan sesungguhnya yang pertama di film Mission: Impossible adalah ketika Ethan Hunt (Tom Cruise) diperlihatkan memanjat menara Burj Khalifa, Dubai. Dalam film Ghost Protocol, Ethan Hunt dikisahkan harus mencapai sebuah ruangan server di salah satu lantai tertinggi Burj Khalifa.

Tak berhasil mendapatkan bala bantuan dan peralatan yang memadai, Ethan terpaksa memanjat menara Burj Khalifa di ketinggian 100 lantai dengan sarung tangan lengket. Disutradarai oleh Brad Bird, adegan ini ternyata direkam di Burj Khalifa.

Di mana Tom harus bergelantungan di sebuah katrol yang berada ratusan meter di atas permukaan tanah.

2. Gelantungan di Pesawat Terbang
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2408 seconds (0.1#10.140)