Sempat Alami Hiperpigmentasi, Vanesha Prescilla Ungkap Rahasia Merawat Kulit Cantiknya

Kamis, 21 April 2022 - 11:36 WIB
loading...
Sempat Alami Hiperpigmentasi, Vanesha Prescilla Ungkap Rahasia Merawat Kulit Cantiknya
Aktris cantik Vanesha Prescilla mampu mengatasi hiperpigmentasi, dan membagikan rahasia perawatan kulit wajahnya tersebut. / Foto: Instagram
A A A
JAKARTA - Aktris cantik Vanesha Prescilla pernah mengalami masalah kulit, yakni hiperpigmentasi. Dia pun mampu mengatasinya, dan membagikan rahasia perawatan kulit wajahnya tersebut.

Masalah hiperpigmentasi yang dialami pemeran film Dilan 1991 itu tak lepas dari kegiatannya yang padat sebagai seorang aktris .

"Buat aku yang aktif, sering syuting, kurang istirahat, terpapar sinar matahari walaupun sudah menggunakan sunscreen pun hiperpigmentasi enggak bisa dihindari," kata Vanesha dalam acara Garnier Skincare Academy virtual, Rabu, 20 April 2022.

Baca juga: Angelina Sondakh Mampu Hadapi Cobaan Berat dengan Mendekatkan Diri pada Allah SWT

Masalah kulit akibat hiperpigmentasi yang dia rasakan yakni area bawah mata yang gelap hingga kulit kusam.

"Aku paling sering lihat under eye aku menjadi gelap dan bikin kulit jadi tampak kusam," ungkap aktris 22 tahun ini.

Kendati demikian, dia mengatasinya dengan berbagai rangkaian skincare yang rutin dia gunakan setiap hari. "Kuncinya menggunakan skincare itu konsisten. Terus biasanya aku cuci muka saat bangun tidur," ujarnya.

Setelahnya, dia tambahkan booster serum, dan ampul serum yang khusus untuk mencerahkan.

"Aku fokusin di under eye dan seluruh wajah dan pakai day cream, dan yang paling penting itu pakai sunscreen," kata Vanesha.

Baca juga: Kegantengan Cannavaro Jadi Perhatian Netizen, Begini Reaksi Istri Eko Patrio

Lalu di malam harinya, dia juga melakukan double cleansing dan dilanjutkan dengan booster serta ampul serum. "Setelah itu baru pakai night cream," tutup adik aktris Sissy Priscillia ini.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1580 seconds (0.1#10.140)