Jadi Salah Satu Penyebab Berpulangnya Mieke Wijaya, Kenali Gejala Diabetes

Rabu, 04 Mei 2022 - 10:08 WIB
loading...
Jadi Salah Satu Penyebab...
Aktris veteran Mieke Wijaya mengembuskan napas terakhir pada Selasa, 3 Mei 2022, setelah menderita gula darah atau diabetes dan kanker. / Foto: Instagram
A A A
JAKARTA - Aktris veteran Tanah Air, Mieke Wijaya mengembuskan napas terakhir pada Selasa, 3 Mei 2022. Artis 82 tahun itu dikabarkan meninggal dunia karena gula darah atau diabetes dan kanker.

Ibunda aktris Nia Zulkarnaen itu dikenal sebagai pribadi yang cukup tertutup, khususnya terkait masalah kesehatan. Pihak keluarga pun mengaku tidak mengetahui perihal penyakit yang diidap almarhum.

"Memang kita tidak tahu, karena memang mama sangat haik, mama sakit diam aja, tidak mau menyusahkan orang, kita sudah berusaha dengan baik," ujar Nia Zulkarnaen saat dijumpai di rumah duka di Jakarta Selatan, Rabu (4/5/2022).

Baca juga: Mieke Wijaya di Mata Nia Zulkarnaen: Mama Sangat Baik, Tidak Mau Menyusahkan Orang

Untuk diketahui, penyakit diabetes, salah satu penyakit yang diderita Mieke Wijaya, merupakan penyakit yang secara umum dikenal akibat tingginya gula darah dalam tubuh.

Apabila diabetes tidak dikontrol dengan baik, dapat timbul berbagai komplikasi bisa membahayakan nyawa penderita.

Seperti menukil laman kesehatan Mayo Clinic, gejala diabetes bervariasi tergantung pada seberapa banyak gula darah meningkat dalam tubuh.

"Beberapa orang, terutama mereka yang menderita pradiabetes atau diabetes tipe 2, terkadang tidak mengalami gejala, dan diabetes tipe 1 cenderung datang dengan cepat dan lebih parah," sebut Mayo Clinic.

Agar bisa mencegahnya, Anda perlu mengenali beberapa tanda dan gejala diabetes tipe 1 dan diabetes tipe 2 seperti di bawah ini.

1. Rasa haus yang meningkat.

2. Sering buang air kecil.

3. Kelaparan ekstrem.

4. Penurunan berat badan tidak dapat dijelaskan.

5. Kehadiran keton dalam urine --keton adalah produk sampingan dari pemecahan otot dan lemak terjadi ketika tidak ada cukup insulin yang tersedia-.

6. Kelelahan.

7. Sifat lekas marah.

8. Penglihatan kabur.

9. Luka yang lambat sembuh.

10. Infeksi yang sering terjadi, seperti infeksi gusi atau kulit dan infeksi vagina.

Sebagai tambahan informasi, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit di Amerika Serikat (CDC) menyebutkan, diabetes adalah penyebab kematian ketujuh di Amerika Serikat.

Diabetes merupakan penyebab utama gagal ginjal, amputasi tungkai bawah, dan kebutaan orang dewasa. Sejauh ini, belum ditemukan obat yang dapat menyembuhkan diabetes.

Baca juga: Nia Zulkarnaen Berharap Karya Mieke Wijaya Selalu Dikenang Masyarakat

"Belum ada obat untuk diabetes, tetapi menurunkan berat badan, makan makanan sehat, dan aktif dapat sangat membantu," jelas CDC dalam laman resminya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1299 seconds (0.1#10.140)