4 Film Korea yang Kena Sensor di Bioskop Akibat Penuh Adegan Ranjang Vulgar hingga Sadis

Sabtu, 21 Mei 2022 - 20:20 WIB
loading...
4 Film Korea yang Kena...
Film Korea identik dengan kisah cinta. Namun tak melulu begitu. Beberapa film Korea memuat adegan kontroversial yang harus kena sensor di bioskop. Foto/Imdb
A A A
JAKARTA - Film Korea memang identik dengan kisah cinta ala remaja dan dewasa muda. Namun tak melulu begitu. Beberapa film Korea memuat adegan-adegan kontroversial yang bahkan membuat beberapa judul harus kena sensor di bioskop .

Bukan hanya adegan ranjang , film Korea juga kena sensor di bioskop karena muatan sadis, politis, dan hal-hal tabu lainnya. Seperti empat film ini contohnya. Tertarik untuk menontonnya?

Berikut daftar film Korea yang kena sensor di bioskop seperti dirangkum dari berbagai sumber, Sabtu (21/5/2022).


1. Moebius

4 Film Korea yang Kena Sensor di Bioskop Akibat Penuh Adegan Ranjang Vulgar hingga Sadis


Film Korea yang kena sensor di bioskop pertama adalah Moebius. Bahkan dilarang tayang di beberapa negara, film karya Kim Ki Duk ini berkisah tentang seorang anak lelaki yang penisnya dimutilasi oleh sang ibu.

Demi mengembalikan kejantanan putranya, sang ayah mendonorkan organ intimnya sendiri. Namun, bukannya bahagia, hal tersebut malah membuat sang ayah jadi cemburu. Moebius banyak disensor dan dicekal karena memuat adegan seks antar anggota keluarga dan tindak kanibalisme

2. The Handmaiden

4 Film Korea yang Kena Sensor di Bioskop Akibat Penuh Adegan Ranjang Vulgar hingga Sadis


Film Korea yang kena sensor di bioskop selanjutnya adalah The Handmaiden karya Park Chan Wook. Mengambil inspirasi dari novel barat berjudul Fingersmith, film ini berlatarkan Korea zaman dahulu yang masih diduduki pemerintahan Jepang.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1928 seconds (0.1#10.140)