Maskara Bukan Cuma Buat Melentikan Bulu Mata, Ini Fungsi Lainnya

Jum'at, 10 Juni 2022 - 13:30 WIB
loading...
Maskara Bukan Cuma Buat...
Maskara ternyata tak hanya berfungsi mempercantik bulu mata, tetapi punya manfaat lainnya. Foto/Dok Soulyu
A A A
JAKARTA - Kebanyakan dari kita menganggap bahwa maskara hanya dapat digunakan sebagai riasan bulu mata saja. Seperti membuat bulu mata terlihat lebih lentik, tebal, dan panjang. Padahal, fungsi maskara sebenarnya tak sampai disitu lho!

Selain dapat digunakan sebagai riasan pada bulu mata, Anda juga dapat memaksimalkan fungsi maskara sebagai riasan pada alis. Brush yang terdapat pada maskara dapat Anda gunakan untuk membentuk alis.

Sedangkan isi dari maskara tersebut dapat Anda aplikasikan untuk mengisi alis, alis akan terlihat penuh dan berbentuk. Terlebih jika Anda memiliki alis yang tipis, tips ini bisa Anda gunakan untuk membuat alis terlihat lebih tebal juga bushy dan bertahan sepanjang hari.

Dengan Magic Lash Styler, maskara keluaran Soulyu ini memiliki brush yang halus jadi nyaman dan dapat menjadi multipurpose product. Selain itu, Soulyu juga sudah dikenal dalam menghasilkan produk berkualitas yang dibuat dari bahan-bahan alami serta dijamin halal. Produk Soulyu juga sudah resmi terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) sehingga Anda tidak perlu ragu lagi untuk membelinya.



Dikenal dengan produk makeup-nya yang Korea banget, Soulyu dapat membuat riasan Anda terlihat lebih natural dan pastinya kekinian. Tunggu apa lagi, yuk miliki produknya segera sebelum kehabisan. Anda bisa dengan mudah menemukan produk Soulyu di berbagai e-commerce dan marketplace.
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1941 seconds (0.1#10.140)