Tiara Marleen Ngaku Saudara Ridwan Kamil, sang Gubernur Jawa Barat Beri Jawaban Kocak

Senin, 20 Juni 2022 - 10:39 WIB
loading...
Tiara Marleen Ngaku...
Tiara Marleen baru-baru ini mengaku masih saudara dengan Ridwan Kamil. Sang Gubernur Jawa Barat tersebut pun baru-baru ini terlihat menanggapi pernyataan Tiara. Foto/Instagram Tiara Marleen
A A A
JAKARTA - Tiara Marleen baru-baru ini mengaku masih saudara dengan Ridwan Kamil . Sang Gubernur Jawa Barat tersebut pun baru-baru ini terlihat menanggapi pernyataan Tiara.

Hal tersebut dijawab Ridwan Kamil setelah salah satu netizen menanyakannya melalui kolom komentar.

“Pak gimana tanggapannya soal Tiara Marleen katanya masih saudara bapak. Bener enggak pak,” tanya netizen dikutip dari akun giosip @makrumpita, Senin (20/6/2022).

Ayah almarhum Emmeril Khan Mumtadz itu kemudian menjawabnya dengan kocak. Ridwan Kamil bukan menyatakan dirinya ada hubungan darah secara langsung, melainkan saudara sebangsa.


Tiara Marleen Ngaku Saudara Ridwan Kamil, sang Gubernur Jawa Barat Beri Jawaban Kocak


"Benar, saudara sebangsa dan setanah air,” jawab Ridwan Kamil.

Respons Ridwan Kamil ini menuai beragam komentar netizen. Banyak yang terhibur dengan jawaban kocak suami Atalia Praratya itu.

"Pak Ridwan Kamil memang the best," komentar netizen.

"Hahaha ngakak brutal," tulis netizen.


Di antaranya juga menilai jawaban Ridwan Kamil jadi membuat Tiara Marleen malu setelah mengaku-ngaku memiliki hubungan darah dengan sang Gubernur.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2150 seconds (0.1#10.140)