10 Karakter Penjahat Anime Paling Kejam hingga Sekarang

Selasa, 21 Juni 2022 - 07:30 WIB
loading...
A A A
Penggemar anime ini pastinya ingat dengan Yusuke Urameshi yang arogan tapi baik, sementara mereka yang melihat penjahat akan ingat Shinobu Sensui. Detektif roh Koenma sebelum Yusuke, Shinobu keluar dari pekerjaannya dan bersembunyi, sebelum muncul lagi dengan plot menghancurkan dunia. Ini tragis, dengan mempertimbangkan kalau Shinobu punya persepsi spiritual yang kuat. Baginya, manusia lebih suci ketimbang iblis. Sudah menjadi tugasnya menyingkirkan iblis untuk menghentikan mereka mengancam manusia.

Tapi, Shinobu menyaksikan peristiwa di mana manusia menyiksa iblis untuk bersenang-senang. Dengan kompas moralnya yang rusak, Shinobu secara tak sadar mengembangkan kepribadian ganda untuk untuk menyelamatkan apa yang tersisa dari kondisi mentalnya. Dengan iblis adalah hama dan manusia tidak layak diselamatkan di matanya, Shinobu tidak akan berhenti melihat kedua spesies itu saling memusnahkan.

4. Griffith — Berserk
10 Karakter Penjahat Anime Paling Kejam hingga Sekarang

Foto: CBR

Kadang, penjahat yang terlihat sangat rendah hati dan lugu malah menjadi penjahat yang paling mengerikan. Ini yang terjadi Griffith. Dengan asal usulnya yang sederhana dan sikapnya yang sopan, tidak ada yang mengira intrik aneh pikiran Griffith. Pesona, keyakinan, dan ambisinya selalu membuat orang mengikutinya. Sayang, ambisi yang sama mengubah Griffith menjadi penjahat terkenal.

Ketika Griffith tenggelam dalam ambisinya dan lahir kembali sebagai Femto, dia bahkan menjadi lebih mengerikan. Sekarang menjadi instrumen Ide Jahat, Griffith bersedia menyerahkan sisi manusianya demi mengejar idenya. Dia membohongi, mengkhianati, dan membunuh rekan-rekannya sendiri untuk memperlancar ambisinya. Yang lebih mengerikan, dia terlihat bisa menerapkan logika tidak berperasaan atas apa pun yang dia lakukan.

3. Shogo Makishima — Psycho-Pass
10 Karakter Penjahat Anime Paling Kejam hingga Sekarang

Foto: Psycho-Pass Wiki – Fandom

Di masa depan Jepang dengan Psycho-Pass, Sistem Sybil yang penuh teka teki dengan cepat bisa mengukur kondisi mental seseorang dan menggunakan informasi itu untuk menentukan tempat “sempurna” orang itu di masyarakat. Sistem Sybil mensyaratkan orang untuk punya Psycho-Pass—kecenderungan terhadap kekerasan--yang rendah. Polisi akan memburu orang dengan Psycho-Pass tinggi.

Shogo Makishima, antagonis utama season pertama, melakukan pembunuhan massal dengan Psycho-Pass rendah. Meskipun punya niat membunuh, Psycho-Pass-nya tetap rendah karena dia merasa kejahatannya masuk akal. Orang mengira dia membunuh demi mengejek sistem yang dirasa sempurna itu. Ini hanya membuat Shogo jadi lebih mengerikan.

2. Shou Tucker — Fullmetal Alchemist: Brotherhood
10 Karakter Penjahat Anime Paling Kejam hingga Sekarang

Foto: Villains Wiki – Fandom

Meski hanya tampil dalam beberapa episode, Shou Tucker membuat penanda mengerikan bagi penontonnya. Dia memperlihatkan apa yang bisa dihasilkan dari ambisi yang tak terkendali dan rasa ingin tahu yang tak tertahankan. Pakar kondang dalam chimera, Shou hidup bersama putrinya, Nina, setelah istrinya meninggalkan mereka. Shou mendapatkan Lisensi Alkemis Negara dengan janji membuat chimera yang bisa bicara.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Eiichiro Oda Goda Penggemar...
Eiichiro Oda Goda Penggemar One Piece lewat Buah Iblis
Spoiler Boruto Two Blue...
Spoiler Boruto Two Blue Vortex Chapter 20, Rilis di Jepang 19 Maret 2025
Its Family Time! Babak...
Its Family Time! Babak Epik Perjalanan Naruto Jadi Pahlawan Konoha, Jangan Lewatkan!
Vegeta Bakal Mati di...
Vegeta Bakal Mati di Akhir Dragon Ball, Kalah Lawan Black Frieza
Film Gundam Live-Action...
Film Gundam Live-Action Rilis Poster Perdana, Ceritanya Ikuti Alur Anime Klasik 1979
Spesial untuk Anime...
Spesial untuk Anime Lovers! Full Aksi Sihir yang Epik, GTV Hadirkan Black Clover Temani Family Time!
Film Jujutsu Kaisen...
Film Jujutsu Kaisen Tayang 2025, Masa Depan Anime Menggunakan Visual Sekuel Culling Game
5 Karakter Terkuat Anime...
5 Karakter Terkuat Anime Dandadan, Nomor 1 Tangkap Seluruh Pasukan Kur
10 Anime Fall 2024 dengan...
10 Anime Fall 2024 dengan Rating Tertinggi di MyAnimeList, Ada Favoritmu?
Rekomendasi
DPR Harap Sistem Baru...
DPR Harap Sistem Baru Pengiriman Pekerja Migran Indonesia ke Saudi Bisa Maksimalkan Perlindungan
Kadin Indonesia Siap...
Kadin Indonesia Siap Bangun Sistem Digital Pendataan Pekerja Migran
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
Berita Terkini
Apakah Boleh Minum Kopi...
Apakah Boleh Minum Kopi saat Sahur? Perhatikan 5 Hal Ini Agar Tidak Dehidrasi
46 menit yang lalu
IU Blak-blakan Akui...
IU Blak-blakan Akui Syuting When Life Gives You Tangerines dalam Keadaan Mabuk
1 jam yang lalu
Alasan Sebenarnya Ratu...
Alasan Sebenarnya Ratu Camilla Menikah dengan Raja Charles III, Bukan demi Kekuasaan
2 jam yang lalu
Bobon Santoso Diblokir...
Bobon Santoso Diblokir Istri usai Mualaf, Kini Hubungan Kembali Membaik
3 jam yang lalu
Akses Kesehatan Makin...
Akses Kesehatan Makin Mudah, Klinik Damessa Hadir di Pondok Bambu
4 jam yang lalu
Pemakaman Barbie Hsu...
Pemakaman Barbie Hsu Diiringi Tangis Keluarga di Tengah Hujan dan Kabut Tebal
4 jam yang lalu
Infografis
Saat Kecelakaan Maut...
Saat Kecelakaan Maut di Paris, Putri Diana Hamil 10 Minggu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved