4 Tempat Wisata Horor di Jakarta, Nomor Terakhir Hantu Korban Pemerkosaan

Kamis, 30 Juni 2022 - 18:38 WIB
loading...
4 Tempat Wisata Horor di Jakarta, Nomor Terakhir Hantu Korban Pemerkosaan
Sedikitnya ada empat tempat wisata horor di Jakarta yang bisa diketahui. Foto DOK SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sedikitnya ada empat tempat wisata horor di Jakarta yang bisa diketahui. Biasanya tempat horor tersebut memiliki sejarahnya tersendiri.

Beberapa dari tempat ini kerap disajikan dalam film horor Indonesia. Cerita seram yang ditampilkan seringkali membuat orang takut mengunjungi tempat wisata ini.

Meskipun memiliki cerita seram, tak sedikit orang yang mau mengunjungi tempat ini. Baik orang yang ingin uji nyali, mempelajari sejarah ataupun hanya berkunjung meramaikan tempat wisata ini.

Baca juga : Gedung Islamic Center Bekasi Kian Kesohor Jadi Tempat Mesum dan Syuting Film Horor

Berikut empat tempat wisata horor di Jakarta seperti dilansir dari berbagai sumber :

1. Toko Merah

Toko yang memiliki bangunan arsitektur gaya Tionghoa ini terletak di Kota Tua, Jakarta Barat. Di masa lalu tempat ini pernah menjadi tempat pembantaian etnis Tionghoa.

Setelah di bantai mayat etnis ini dibuang ke sungai. Kemudian sungai tersebut berubah menjadi merah. Filosofi inilah yang menjadi alasan mengapa tempat tersebut berwarna merah. Namun itu semua hanyalah rumor yang kebenarannya belum bisa dibuktikan. Meskipun begitu banyak orang yang mempercayai kisah tersebut.

Bangunan yang unik di tiap sudut Toko Merah tentunya bisa menjadi destinasi wisata yang menarik. Banyak juga terdapat ukiran di setiap ruangan yang dicat dengan warna merah tersebut.

2. Terowongan Casablanca

Tempat yang pernah menjadi setting film horor Indonesia ini juga merupakan salah satu wisata horor Jakarta. Tampilannya kini memang sudah tak seperti dulu karena kini terdapat wahana Terowongan Casablanca Drive Thru.

Wisata horor Jakarta yang berada di kawasan Jakarta Selatan ini bisa disebut tidak biasa karena menciptakan sensasi horor di tempat angker sebenarnya. Dengan menggunakan drive thru ini pengunjung bisa menikmati wisata horor sambil berkendara. Konsepnya hampir sama seperti rumah hantu. Bedanya wisata disini menggunakan mobil yang dikendarai.

Mitos yang terkenal bila hendak melewati terowongan ini adalah membunyikan klakson sebanyak tiga kali. Bila tidak maka kejadian buruk akan menimpa pengendara.

Baca juga : Seram! Arwah Gentayangan Terowongan Casablanca Kembali Mencari Mangsa

3. Sumur Lubang Buaya

Wisata horor Jakarta selanjutnya adalah sumur lubang buaya yang berada di kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Wisata bersejarah ini sempat menjadi tempat eksekusi para Jenderal korban Gerakan 30 September 1965, yang dikenal dengan G30S PKI. Kini tempat tersebut telah menjadi monumen sejarah yang banyak dikunjungi wisatawan.

Banyak hal yang bisa dieksplor disini. Di lahan seluas 14,6 hektare ini berdiri beberapa bangunan yaitu Monumen Pancasila Sakti, Sumur Maut, Rumah Penyiksaan, Pos Komando, Dapur Umum, Museum Pengkhianatan PKI atau disebut juga Museum Lubang Buaya, dan Sumur Maut.

Cerita mistis yang terkenal di tempat ini dikatakan ada pengunjung yang mendengar teriakan teriakan misterius meminta tolong dari dalam sumur tersebut.

4. Jembatan Ancol

Jembatan yang berada dekat kawasan wisata Ancol ini memang memiliki cerita mistis yang terkenal. Salah satunya Si Manis Jembatan Ancol. Dimana ada hantu wanita yang sering gentayangan di tempat itu.

Dikisahkan bahwa hantu ini merupakan perwujudan dari Maryam si perempuan cantik korban pemerkosaan di zaman kolonial Belanda pada tahun 1817, yang dibunuh dan mayatnya diletakkan di sekitar jembatan. Tempat ini juga sering dijadikan lokasi syuting film maupun sinetron yang mengangkat tema horor.
(bim)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1563 seconds (0.1#10.140)