Sinopsis Film Persuasion, Kisah Cinta Dakota Johnson dengan sang Mantan Kekasih

Sabtu, 16 Juli 2022 - 23:05 WIB
loading...
Sinopsis Film Persuasion,...
Film Persuasion menceritakan tentang kisah cinta Anne Elliot (Dakota Johnson) dengan sang mantan kekasih, Frederick Wentworth. Elliot menolak lamaran Wentworth. Foto/Imdb
A A A
JAKARTA - Film Persuasion menceritakan tentang kisah cinta Anne Elliot (Dakota Johnson) dengan sang mantan kekasih, Frederick Wentworth (Cosmo Jarvis). Pada 8 tahun lalu, Elliot sempat menolak lamaran Wentworth.

Elliot dan Wentworth sangat mencintai satu sama lain. Hanya saja, pada usia 19 tahun, Elliot mudah terpengaruh oleh pendapat orang lain. Mentor Elliot, Lady Russell, memiliki rencana berbeda untuk wanita muda itu daripada menikahi seorang letnan miskin di Angkatan Laut Kerajaan.

Karena itu, dia membujuk Elliot untuk menolak lamaran Wentworth dan bertahan untuk pria yang lebih cocok. Di sisi lain, keluarga Elliot menghadapi tumpukan utang karena kebiasaan belanja ayah Elliot, Sir Walter Elliot.

Penagih utang datang dan menyita semua harta benda mereka, memaksa mereka pindah ke Bath. Elliot tetap tinggal untuk menyambut penyewa baru, Laksamana dan Nyonya Croft, yang kebetulan adalah saudara perempuan Wentworth.


Dilansir dari The Review Geek, Sabtu (16/7/2022) Elliot, saat mengunjungi saudara perempuannya, Mary di Uppercross, melihat Wentworth untuk pertama kalinya dalam 8 tahun. Namun, hal-hal telah berubah.

Wentworth seorang kapten kaya sekarang. Dia bertindak dingin terhadap Elliot, setelah lama menyimpan dendam terhadap penolakan terhadapnya. Akhirnya, mereka menjadi teman lagi.

Namun, Elliot merasa iri saat melihat Wentworth mendekati adik iparnya, Louisa. Kemudian, Elliot mendengar dari Lady Russell bahwa Wentworth dan Louisa bertunangan. Dia pun akhirnya menyerah pada cintanya.

Disutradarai oleh Carrie Cracknell dan ditulis oleh Ron Bass dan Alice Victoria Winslow, Persuasion diadaptasi dari salah satu novel Jane Austen dengan judul yang sama.


Dibintangi oleh Dakota Johnson, Cosmo Jarvis, Nikki Amuka-Bird, Mia McKenna-Bruce, Richard E. Grant, dan Henry Golding, Persuasion tayang perdana di Netflix pada Jumat, 15 Juli 2022.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1927 seconds (0.1#10.140)