Ruben Onsu Dinyatakan Kritis tapi Masih Kerja: Gue Nggak Ada Rasa

Minggu, 31 Juli 2022 - 13:29 WIB
loading...
Ruben Onsu Dinyatakan Kritis tapi Masih Kerja: Gue Nggak Ada Rasa
Penyakit Ruben Onsu beberapa waktu lalu terungkap. Suami Sarwendah itu divonis mengidap empty sella syndrome. Foto/Instagram Ruben Onsu
A A A
JAKARTA - Penyakit Ruben Onsu beberapa waktu lalu terungkap. Suami Sarwendah itu divonis mengidap empty sella syndrome .

Namun, sebelum penyakit Ruben diketahui publik, kondisi sang presenter sempat drop hingga harus masuk ICU pada akhir Juni lalu. Hanya, pada saat itu, Ruben mengaku tak merasakan sakit apa pun.

"Karena ya memang Hb (hemoglobin)-nya 4, menurut dokter kok lu bisa sih masih sanggup berdiri? Lah gue masih jorok-jorokan di acara televisi, masih bercanda. Jadi ya gue nggak ada rasa," kata Ruben, dikutip dari kaanal YouTube Intens Investigasi, Minggu (31/7/2022).



Hingga akhirnya dokter menyatakan Ruben dalam kondisi kritis pun, ayah tiga anak ini masih bersikeras untuk tetap bekerja. Pasalnya, Ruben tak bisa meninggalkan pekerjaan lantaran suatu hal.

"Nah dinyatakan kritis itu di siang hari, lagi meeting. Nah gue bilang, saya nggak bisa ninggalin pekerjaan saya ya," kata Ruben.

"Itu posisinya udah jam 4 sore, live jam setengah 7, lu mau nyari siapa bintang tamu pengganti. Jadi saya kuat kok, emang nggak ada rasanya," tambah Ruben.



Namun tetap saja, usai melakukan pemeriksaan melalui video call, Ruben diminta untuk segera datang ke rumah sakit.

"Katanya, intinya ke sini dulu aja gitu. Ke sana harusnya cuma transfusi, boleh pulang. Sampai sana, saya dimasukkan ke ICU, ya dia bilang harus fokus," ungkap Ruben Onsu.

Ruben akhirnya menyadari suatu perubahan usai melalui penanganan dokter. Hal ini terlihat jelas dari jemari Ruben yang tak lagi pucet.

"Nih ya, saya baru sadar, kemarin-kemarin jari tangan saya belum ada darahnya. Nah ini udah ada darahnya, udah merah. Kemarin tuh putih semua," ujarnya.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1328 seconds (0.1#10.140)