Kembali Digelar, EMPC 2022 Buru Talenta Produser Musik Berbakat Tanah Air

Kamis, 11 Agustus 2022 - 22:13 WIB
loading...
Kembali Digelar, EMPC 2022 Buru Talenta Produser Musik Berbakat Tanah Air
Ajang Electronic Music Producer Contest (EMPC) akan kembali digelar guna mencari produser musik terbaik di Tanah Air. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Ajang Electronic Music Producer Contest (EMPC) akan kembali digelar guna mencari produser musik terbaik di Tanah Air, dan melibatkan deretan musisi dunia yakni Jonas Blue sebagai juri.

Pada EMPC edisi keempat ini, Iceperience.ID akan berkolaborasi dengan label milik Universal Music Group yang berfokus pada musik elektronik, Astralwerks.

Nantinya pemenang EMPC 2022 ini dipastikan akan mendapat kesempatan untuk merilis karya musiknya secara internasional melalui Astralwerks.

Baca juga: Inilah Monica, Sosok Strong Mom dalam Vision+ Originals Bad Parenting

Selain Jonas Blue, jajaran kursi juri juga akan diduduki Sihk (Producer Rich Brian, NIKI, dan Yellow Claw), dan Winky Wiryawan.

Sigit Diopsaputra dari Iceperience.ID mengatakan, Icebox sejatinya merupakan fasilitas bagi musisi yang mengombinasikan antara studio rekaman musik yang didukung promosi musik secara digital dan terintegrasi dalam satu wadah.

Konsep integrasi ini diyakini akan membantu musisi-musisi independen yang selama ini kesulitan untuk masuk ke market musik yang lebih besar dan lebih luas. Dalam Icebox, terdapat beragam konsep program yang bisa dimanfaatkan musisi untuk makin kreatif dalam berkarya.

"Salah satu gagasan utama Icebox adalah terbuka bagi semua jenis musik dan memungkinkan terjadinya kolaborasi musik lintas genre. Karena sejak awal kami menginginkan agar melalui Icebox bermunculan karya-karya kolaboratif yang unik, punya kekuatan, dan diferensiasi dengan pakem-pakem musik yang ada selama ini," jelas Sigit dalam keterangan tertulisnya, Kamis (11/8/2022).

Kembali Digelar, EMPC 2022 Buru Talenta Produser Musik Berbakat Tanah Air


Sigit Diopsaputra menjelaskan, musisi-musisi yang ingin terlibat di Icebox harus mengajukan konsep kreatif dan materi musik yang akan diproduksi.

Menurutnya, beberapa program yang dimiliki Icebox ini bisa dimanfaatkan musisi muda untuk mewujudkan konsep dan karya mereka. Meliputi music live performance, music podcast, dan music collaboration.

Sebagaimana namanya, setiap konsep program dibuat untuk menghasilkan experience yang berbeda-beda sesuai dengan konsep yang diusung tiap musisi. Semua konten dan karya musik yang dihasilkan di Icebox bisa disaksikan di akun YouTube dan Instagram @ICEBOX_ID.

Mengawali proyek perdananya, ICEBOX meluncurkan karya kolaboratif antara produser musik dan DJ Alffy Rev dengan musisi kontemporer yang menempatkan hasratnya terhadap instrumen tradisional angklung, Manshur Praditya.

Alhasil, perpaduan keduanya menghasilkan sebuah komposisi musik modern yang unik melalui hentakan beat khas electronic dance music (EDM) dari Alffy Rev dengan notasi-notasi angklung bernuansa etnik dari Manshur.

Baca juga: Finn Bramasta Jadi Korban Friendzone dalam Serial Terbarunya

"Pendaftaran EMPC 2022 udah dibuka mulai 1 Agustus 2022 lalu. Untuk info lebih lanjut, kunjungi laman resmi Iceperience dan Instagram @iceperience.id dan @astralwerksrecords," pungkas Diop.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2200 seconds (0.1#10.140)