Lee Ki Woo Umumkan Segera Menikah Lewat Surat Menyentuh

Selasa, 23 Agustus 2022 - 23:57 WIB
loading...
Lee Ki Woo Umumkan Segera...
Lee Ki Woo mengumumkan akan seger menikah. Kabar bahagia ini dibagikan sang aktor melalui surat menyentuh ditulis tangan dan diunggah lewat Instagram. Foto/Instagram Lee Ki Woo
A A A
JAKARTA - Lee Ki Woo mengumumkan akan seger menikah. Kabar bahagia ini dibagikan sang aktor melalui surat menyentuh yang ditulis tangan dan diunggah lewat Instagram pribadinya.

Dalam suratnya, Lee Ki Woo mengaku bertemu dengan calon istrinya ini beberapa waktu lalu. Dia memuji sang kekasih sebagai perempuan yang bijaksana dan suka membantu mereka yang membutuhkan.

"Halo, ini Lee Ki Woo. Ini pertama kalinya aku menyapa kalian semua melalui surat tulisan tangan seperti ini, jadi aku sedikit gugup dan bersemangat di saat yang bersamaan. Tapi untuk hari ini, saya ingin berbagi berita singkat dengan Anda secara langsung," tulis Lee Ki Woo.

"Beberapa tahun yang lalu, saya bertemu dengan orang yang bijaksana dan berbudi. Dia adalah orang yang tidak pelit berbagi dan tahu pahala memberi. Saat menghadapi yang lemah, dia dengan hangat mengulurkan tangannya tanpa ragu-ragu. Dia adalah orang yang ulet yang mencoba menjalani kehidupan yang benar daripada kehidupan yang berkecukupan," tambahnya.


Dilansir dari Soompi, Selasa (23/8/2022) Lee Ki Woo dan sang kekasih saling menghormati dan memahami satu sama lain. Hal tersebut membuat bintang drama Korea My Liberation Notes itu yakin menghabiskan waktu bersama kekasihnya.

"Sambil menghormati satu sama lain dan berjalan bersama dalam mencari hal-hal untuk dipelajari satu sama lain, saya menjadi yakin bahwa saya ingin menjalani masa depan saya bersama dengan orang ini. Saya ingin memulai sebuah keluarga dengan orang ini yang telah memberi saya tujuan yang lebih besar dalam hidup," kata Lee Ki Woo.

Mengakhiri suratnya, Lee Ki Woo meminta dukungan agar bisa membangun keluarga yang bahagia dan bisa berkontribusi untuk dunia. Dia juga berpesan keapada penggemarnya untuk menjaga kesehatan.

"Seperti biasa, saya berterima kasih atas dukungan Anda, dan saya akan bekerja keras untuk meningkatkan diri saya lebih jauh sebagai balasannya," jelas Lee Ki Woo.


"Terlepas dari berita cuaca dan hujan yang sangat panas, saya berharap Anda mendapatkan musim panas yang sehat dan bahagia. Sekali lagi terima kasih," tandasnya.

Lee Ki Woo memulai debutnya melalui film Classic pada 2003 dan membintangi berbagai proyek termasuk Just Between Lovers dan Woman of Dignity. Dia menerima banyak dukungan untuk perannya sebagai Jo Tae Hoon dalam drama JTBC, My Liberation Notes yang berakhir pada Mei 2022.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1867 seconds (0.1#10.140)