Ini Cara Desain Interior Rumah Minimalis dengan Bujet Kecil

Sabtu, 10 September 2022 - 18:26 WIB
loading...
Ini Cara Desain Interior...
Saat ini ada banyak pilihan desain interior dan furniture yang bisa menjadikan rumahmu surgamu. / Foto: ist
A A A
DENPASAR - Berkumpul bersama keluarga di rumah menjadi hal menyenangkan untuk menikmati waktu berkualitas, apalagi di akhir pekan.

Tentu saja, selain bangunan indah, desain interior , warna dan pemilihan furniture menjadi kuncinya.

Tak perlu dirancang secara besar-besaran, kamu bisa kok menjadikan ruangan terbatas rumah kamu menjadi fungsional, estetis dan nyaman dengan anggaran minimalis.

Baca juga: 5 Kue Pantangan bagi Penderita Kolesterol Tinggi, Jangan Terlalu Sering Dikonsumsi

Misalnya menjadikan ruang keluarga berukuran 6x3 terasa nyaman dan indah. Atau menjadikan dapur minimalis kamu menjadi super oke dan instagramable.

Jangan membayangkan budget besar untuk mewujudkannya. Saat ini ada banyak pilihan desain interior dan furniture yang bisa menjadikan rumahmu surgamu.

Head Commercial Offline Retail Dekoruma.com, Annice Agusta memastikan jika biaya untuk melengkapi furniture satu unit rumah ukuran minimalis lengkap desain interior indah sesuai keinginan kamu hanya dengan budget Rp80 juta.

"Dekoruma menyiapkan semuanya, termasuk konsultan. Jika satu ruangan ukuran 3x6 berkisar Rp30 juta, maka untuk satu unit rumah tipe milenial berkisar Rp80 juta. Itu sudah lengkap desain interiornya, furniture termasuk kitchen dengan pemilihan warna," bebernya saat berbincang di acara Grand Opening Dekoruma Experience Center di Bali, akhir pekan lalu.

Ini Cara Desain Interior Rumah Minimalis dengan Bujet Kecil


Tak sedikit kawula muda kini mengambil hunian mungil pasca menikah. Pemilihan furniture untuk mempercantik sisi rumah yang akan ditempati bersama.

Pemilihan barang-barang yang tepat serta warna sangat penting sehingga dapat memberikan unsur mewah walau dengan ukuran ruangan kecil.

Interior Communication Manager Dekoruma, Kania Bunga memberikan trik dan tips mendekorasi rumah bagi pasangan muda milenial yang baru membeli hunian agar cozy dan indah.

"Sekarang kan rumah mungil-mungil ya, gimana kita mensiasati supaya tetap lega dan nyaman. Yang pertama tentunya layoutnya," ujar Kania.

Kania menyarankan agar kamu sebaiknya menentukan konsep terlebih dahulu. Konsep open space tanpa sekat sebaiknya menjadi pilihan agar ruangan terlihat lebih lega. "Kalaupun ada sekat sebaiknya gunakan see through (menerawang)," ujar Kania.

Kemudian, pemilihan warna juga menjadi aspek penting dalam sisi ruangan. Ingat, sebaiknya hindari warna gelap seperti hitam, hal ini untuk memberikan kenyamanan.

"Kamu bisa pilih warna terang pada dindingnya. Hindari warna gelap karena akan memberikan efek sempit dalam rumah. Kalau bisa menggunakan warna putih atau abu-abu muda, hijau muda, biru muda agar memberikan nuansa sejuk," tutur Kania.

Selanjutnya, pemilihan furniture juga tak kalah penting. Disarankan memilih barang-barang yang memiliki banyak manfaatnya.

Yang ketiga pilih furnitre spesifik, multi fungsi, misalnya sofa yang bisa dipakai untuk duduk atau buat tidur. "Meja yang bisa dilipat, jadi kalau tidak digunakan bisa dilipat atau bisa kita masukin lagi. Jadi bisa mengikuti sesuai kebutuhan kita," lanjutnya.

Memakai jasa custom untuk membuat furnitur juga dapat menjadi solusi bagi kalian yang masih bingung memanfaatkan sisi ruangan.

Terus kamu bisa menggunakan custom furniture, jadi maksimalkan setiap sudut dengan space yang ada. "Manfaatkan pernyimpanan vertikal, dengan begitu walaupun barang kita banyak tetap akan terlihat rapih," tuturnya.

Terakhir adalah pencahayaan, atur penempatan barang-barang agar tidak menghalangi sinar matahari yang masuk ke rumah. Pencahayaannya sebisa mungkin tidak menutupi pencahayaan alami, seperti jendela, dengan begitu natural light tetap masuk ke dalam ruangan.

"Intinya buat ruangan lega dan sirkuliasi udara tetap berputar dengan baik," kata dia. Tips di atas dibeberkan oleh tim Dekoruma.

Ini Cara Desain Interior Rumah Minimalis dengan Bujet Kecil


Sementara itu, saat ini Dekoruma terus memperluas jangkauan bisnisnya. Dekoruma Experience Center untuk yang kali pertama hadir di luar Pulau Jawa, yakni di Jalan Teuku Umar No. 12G, Kota Denpasar, Bali. Dekoruma Experience Center Bali terdiri dari tiga lantai dengan luas lebih dari 1.000 m2.

Dekoruma menghadirkan ribuan pilihan furniture, aksesoris, serta inspirasi ruang dengan ciri khas gaya Japandi.

Sebelumnya, Dekoruma Experience Center sudah diresmikan di sejumlah daerah, di antaranya Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, dan Solo. Dekoruma Experience Center Bali adalah spot yang ke-20.

Dekoruma menyediakan konsep furniture bergaya Japandi natural yang mengedepankan penggunaan unsur alam. Sebuah konsep filosofi hidup estetika Jepang yang cocok buat di Indonesia.

Selain properti, jasa desain interior dan properti Dekoruma juga memiliki Thudio yang merupakan software untuk sketch-up bertujuan membantu para desainer interior dan arsitek dalam bekerja.

CEO Dekoruma, Dimas Harry Priawan menyampaikan, Dekoruma Experience Center Bali menjadi wujud nyata serta komitmen untuk memenuhi kebutuhan serta pilihan produk home and living masyarakat.

Kehadiran Dekoruma Experience Center Teuku Umar Bali, harapannya dapat menambah pilihan furniture bergaya baru yaitu Japandi yang multifungsi dan space-saving bagi masyarakat Bali. Ini menjadi langkah yang baik bagi Dekoruma untuk terus memperluas jangkauannya dan menjawab kebutuhan home and living keluarga Indonesia dari Sabang hingga Merauke.

Head of Brand and Communications Narendra Pryottama menambahkan, Dekoruma memiliki jasa desain interior dan properti untuk mempermudah dalam mendekor rumah.

Baca juga: Segini Biaya Pemakaman Ratu Elizabeth II, Tembus Triliunan Rupiah

"Dengan semakin mudah ditemukannya Dekoruma Experience Center, #EnaknyaAdaDekoruma mulai dari urusan dapur sampai kamar tidur semua ada, pelanggan bisa #BebasCobain banyak pilihan furniture, gratis konsultasi dengan Sales Design Advisor yang berpengalaman, dan kamu semakin mudah mendapatkan inspirasi mengisi hunian dengan furniture multifungsi bergaya Japandi," tuturnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1221 seconds (0.1#10.140)