Rizky Billar Dilaporkan Lesti Kejora atas Dugaan KDRT, Begini Tanggapan Sahabat

Jum'at, 30 September 2022 - 14:34 WIB
loading...
Rizky Billar Dilaporkan...
Aktor Rizky Billar tengah menjadi sorotan publik setelah diduga melalukan kekerasan dalam rumah tangga terhadap istrinya yang juga pedangdut, Lesti Kejora. / Foto: Instagram @rizkybillar
A A A
JAKARTA - Salah satu sahabat Rizky Billar, Giorgino Abraham membuka kelakuan istri Lesti Kejora itu selama menjalani kehidupan rumah tangga.

Seperti diketahui, Rizky Billar dilaporkan Lesti Kejora ke Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

"Billar baik, Lesti juga baik, cuma ya aku belum bisa percaya berita karena aku tipe orang yang harus selalu melihat sendiri dari sumbernya langsung. Itu pun kalau aku bisa tahu ya," ungkap Giorgino Abraham saat ditemui awak media di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis, 29 September 2022.

Baca juga: Rizky Billar Akui Sosok yang Temperamental dan Butuh Istri Sabar seperti Lesti Kejora

"Tapi yang pasti ya aku yakin bahwa mereka itu adalah pasangan yang luar biasa, dan mereka cocok sih," tambahnya.

Kekasih Yasmin Nepper itu sendiri enggan ikut campur terlalu jauh terhadap masalah yang menimpa sahabatnya.

Baca juga: Irfan Hakim Berikan Semangat Lesti Kejora: Sabar, Ini untuk Kamu

"Lebih fokus sama goals aku ke depannya, aku enggak mikirin, karena setiap orang punya masalah sendiri," kata dia.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2078 seconds (0.1#10.140)