Serial Animasi Bima S Season 2 Kembali dengan Cerita yang Lebih Seru

Minggu, 02 Oktober 2022 - 22:19 WIB
loading...
Serial Animasi Bima...
Serial animasi produksi MNC Animation kembali tayangkan season kedua dari Bima S. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Serial animasi produksi MNC Animation kembali tayangkan season kedua dari Bima S . Pada season keduanya mengisahkan tentang Satria, seorang remaja yang spontan, pemberani, dan senang bereksplorasi. Ia mampu bertransformasi menjadi sosok Bima S, petualangan Bima akan ditemani oleh lima sahabatnya untuk melawan monster jahat dan Infernus sang musuh besar yang berambisi untuk menguasai semesta.

“Kalau dari yang pertama dan kedua beda jauh. Soalnya satu, dari sisi cerita lebih seru. Dari sisi looksnya juga berubah, ada jagoan baru dan musuh baru, jadi jauh lebih menarik dari season satu,” ujar Suhendra Wijaya, Head of Marketing dan Communication MNC Animation (2/10/2022).

Meskipun animasi bukan hal yang baru bagi tim, tetap ada tantangan tersendiri dalam proses pembuatan Bimas S season kedua. “Tantangan untuk Bima ini pasti jauh berbeda dengan Kiko ya, karena kan dari genrenya beda. Ini kan action. Jadi kalau action, ketika kita buat animasi action tantangannya beda dengan kita buat animasi yang komedi atau tanpa action. Karena kita harus memastikan ketika kita melakukan action orang harus bisa menerima dan kelihatan seru itu tantangan terberat,” jelas Suhendra Wijaya.



MNC Animation juga fokus mengembangkan ide-ide yang melokal dan tetap mampu menunjukkan bahwa animasi ini dapat diterima serta bersaing secara global. “MNC Animation ini kita kan fokusnya animasi, tapi animasi yang kita produksi lokal. Kita lebih menunjukkan bahwa orang Indonesia sudah sanggup buat animasi standar internasional. Nah, bermula dari Kiko yang sukses kita pun mencari genre yang berbeda yaitu Bima,” ungkapnya.

Pihak marketing dari MNC Animation juga cukup aktif dalam mempromosikan animasi lokal ini baik secara offline maupun online. Salah satunya melalui acara Indonesia Comic Con yang berlangsung di Jakarta Convention Center mulai dari tanggal 1-2 Oktober hari ini. Dimana pada booth tersedia pin hingga action figures dari para tokoh-tokoh yang akan tayang pada season ke-2 yang dibagikan secara cuma-Cuma kepada para pengunjung booth MNC Portal & Animation.

“Kami berharap dengan animasi Bima S yang dipromosikan di event Comic Con ini, mendapat dukungan antusias tinggi dari pengunjung Comic Con dalam menyambut New Season ini. Kami juga mengajak anak-anak Indonesia untuk selalu aktif, kreatif dan mendukung produk dalam negeri seperti Bima S dan menjadi karya yang patut dibanggakan,” tandas Suhendra Wijaya.

Bima S season kedua ini, nantinya akan ditayangkan secara perdana pada Minggu 23 Oktober setiap hari Minggu, pukul 10.00 WIB di RCTI.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Saksikan Animasi Favorit...
Saksikan Animasi Favorit Bersama Kiko, Zak Storm, Bima-S, Pada Zaman Dahulu, dan Upin Ipin di MNCTV
Menemani Keluarga Indonesia...
Menemani Keluarga Indonesia Liburan Seru Bersama Kiko, Zak Storm, Bima-S, Pada Zaman Dahulu, dan Upin Ipin di MNCTV
Bima S Episode Shoot...
Bima S Episode Shoot Down, Sabtu 14 Januari 2024 Jam 06.30 WIB di MNCTV
MNCTV Hadirkan Animasi...
MNCTV Hadirkan Animasi Terbaik Menemani Keluarga di Rumah Bersama Kiko, Zak Storm, dan Bima-S
Bima S Episode TAKEN...
Bima S Episode TAKEN di MNCTV, Sabtu 7 Januari 2024, Jam 06.30 WIB
MNC Games & Animation...
MNC Games & Animation Meriahkan Indonesia Games Festival 2024, Hadirkan BIMA S hingga Animasi Baru
Bima S Episode No Way...
Bima S Episode No Way Out, Sabtu 30 November 2024 Jam 06.30 WIB di MNCTV
Bima S Episode The Secret,...
Bima S Episode The Secret, Sabtu 16 November 2024 Jam 06.30 WIB di MNCTV
MNC Animation Ajak Pengunjung...
MNC Animation Ajak Pengunjung Indonesia Comic Con 2024 Nobar
Rekomendasi
Empat Nelayan Terseret...
Empat Nelayan Terseret Ombak Laut Selatan, Dua Ditemukan Tewas
Sekjen Perindo Hadiri...
Sekjen Perindo Hadiri Pengukuhan Pengurus DPP Hanura
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
Berita Terkini
Richeese Pizza Kini...
Richeese Pizza Kini Hadir di Indonesia, Berikan Sensasi Baru Buat Pecinta Kuliner Tanah Air
2 jam yang lalu
Ammar Zoni Siap Hirup...
Ammar Zoni Siap Hirup Udara Bebas? Ini Penjelasan Kuasa Hukumnya
2 jam yang lalu
Petualangan Seru Wisata...
Petualangan Seru Wisata Kereta di Pegunungan Alpen Swiss, Cuma Rp600 Ribuan!
4 jam yang lalu
Siapa Sahabat Baim Wong...
Siapa Sahabat Baim Wong yang Jadi Teman Curhat Paula Verhoeven di Dalam Kamar?
5 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron 'Terbelenggu Rindu' Eps 221: Usaha Amira dan Biru Dapatkan Sample DNA Arkana
8 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron 'Kau Ditakdirkan Untukku' Eps 16: Kepindahan Alya dan Devan
8 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved