4 Artis yang Suka Naik Kendaraan Umum, Nomor Terakhir Langganan Bus dan Ojol
loading...
A
A
A
JAKARTA - Artis pada umumnya ingin selalu terlihat keren dan menarik di muka publik. Imej glamor serta kaya seperti terlanjur melekat pada sosok mereka.
Guna menunjang imej tersebut, tak jarang para artis sengaja memamerkan barang-barang mewah yang dimiliki. Termasuk kendaraan pribadi seperti mobil atau motor berharga mahal. Demi mendukung mobilitas dan mungkin juga gengsi, artis kerap membawa sendiri kendaraan pribadi mereka ke mana pun.
Meski demikian, di sisi lain masih ada juga artis yang tak gengsi bepergian menggunakan moda transportasi publik , semisal ojek, angkot, dan bus. Berikut daftar artis yang kerap kepergok menggunakan kendaraan umum , seperti dirangkum dari berbagai sumber pada Senin (3/10/2022).
1. Pevita Pearce
Foto/Instagram Pevita Pearce
Pevita Pearce rupanya sering menaiki kendaraan umum seperti angkot, bus Transjakarta, dan ojek online (ojol) untuk bepergian. Hal itu tidak membuat artis berdarah Inggris ini malu. Sebaliknya, Pevita justru melakukan itu dengan senang hati, seperti terlihat dalam beberapa postingannya di Instagram Story beberapa waktu lalu.
2. Arya Saloka
Foto/Instagram Arya Saloka
Arya Saloka juga gemar menggunakan kendaraan umum. Terkenal berkat sosok yang gagah dalam sinetron Ikatan Cinta, ternyata ayah satu anak ini termasuk artis yang low profile. Untuk melakukan aktivitas santainya, Arya beberapa kali menggunakan busway dan MRT.
3. Dian Sastrowardoyo
Foto/Instagram Dian Sastrowardoyo
Pemain film Ada Apa dengan Cinta? ini juga terbilang sering menggunakan kendaraan umum, salah satunya ojek online. Dian pun sempat mengunggah foto selfie beberapa kali saat sedang menaiki ojek online melalui akun Instagram miliknya.
4. Tara Basro
Foto/Instagram Tara Basro
Tara Basro merupakan artis yang dikenal down to earth karena sifatnya yang sederhana. Tara mengaku sering menggunakan kendaraan umum seperti bus Transjakarta dan ojek online.
Tara kerap bepergian menggunakan Transjakarta dan biasanya setelah menggunakan angkutan tersebut, ia melanjutkan perjalanan dengan menaiki ojek online. Bintang film Pengabdi Setan ini mengaku sangat terbantu dengan adanya dua jenis moda transportasi publik tersebut. MG/Christina Annisa
Guna menunjang imej tersebut, tak jarang para artis sengaja memamerkan barang-barang mewah yang dimiliki. Termasuk kendaraan pribadi seperti mobil atau motor berharga mahal. Demi mendukung mobilitas dan mungkin juga gengsi, artis kerap membawa sendiri kendaraan pribadi mereka ke mana pun.
Meski demikian, di sisi lain masih ada juga artis yang tak gengsi bepergian menggunakan moda transportasi publik , semisal ojek, angkot, dan bus. Berikut daftar artis yang kerap kepergok menggunakan kendaraan umum , seperti dirangkum dari berbagai sumber pada Senin (3/10/2022).
1. Pevita Pearce
Foto/Instagram Pevita Pearce
Pevita Pearce rupanya sering menaiki kendaraan umum seperti angkot, bus Transjakarta, dan ojek online (ojol) untuk bepergian. Hal itu tidak membuat artis berdarah Inggris ini malu. Sebaliknya, Pevita justru melakukan itu dengan senang hati, seperti terlihat dalam beberapa postingannya di Instagram Story beberapa waktu lalu.
2. Arya Saloka
Foto/Instagram Arya Saloka
Arya Saloka juga gemar menggunakan kendaraan umum. Terkenal berkat sosok yang gagah dalam sinetron Ikatan Cinta, ternyata ayah satu anak ini termasuk artis yang low profile. Untuk melakukan aktivitas santainya, Arya beberapa kali menggunakan busway dan MRT.
3. Dian Sastrowardoyo
Foto/Instagram Dian Sastrowardoyo
Pemain film Ada Apa dengan Cinta? ini juga terbilang sering menggunakan kendaraan umum, salah satunya ojek online. Dian pun sempat mengunggah foto selfie beberapa kali saat sedang menaiki ojek online melalui akun Instagram miliknya.
4. Tara Basro
Foto/Instagram Tara Basro
Tara Basro merupakan artis yang dikenal down to earth karena sifatnya yang sederhana. Tara mengaku sering menggunakan kendaraan umum seperti bus Transjakarta dan ojek online.
Tara kerap bepergian menggunakan Transjakarta dan biasanya setelah menggunakan angkutan tersebut, ia melanjutkan perjalanan dengan menaiki ojek online. Bintang film Pengabdi Setan ini mengaku sangat terbantu dengan adanya dua jenis moda transportasi publik tersebut. MG/Christina Annisa
(tsa)