Viral! Undangan Pernikahan Sisca Kohl dan Jess No Limit, Netizen: Kira-kira Souvenirnya Apa?

Senin, 10 Oktober 2022 - 18:58 WIB
loading...
Viral! Undangan Pernikahan...
Undangan pernikahan Sisca Kohl dan Jess No Limit viral di media sosial. Foto/Twitter @askrlfess
A A A
JAKARTA - Pasangan influencer Sisca Kohl dan Jess No Limit dikabarkan akan menikah hari ini. Kabar itu berhembus luas di media sosial usai mereka melangsungkan pertunangan beberapa waktu lalu.

Terbaru, viral di sosial media diduga undangan pernikahan Sisca Kohl dan Jess No Limit. Postingan tersebut diunggah akun Twitter, @askrlfess, Senin 10 Oktober 2022.

Dalam unggahan itu, nampak format undangan dengan foto Sisca dan Jess. Keduanya nampak memakai baju putih dalam foto undangan tersebut.

“Langsung sat set ya,” tulis akun itu dikutip MNC Portal Indonesia, Senin 10 Oktober 2022.



Nama asli Sisca Kohl dan Jess No Limit pun terlihat jelas di undangan itu. Jess No Limit bernama asli Tobius Justin dan Sisca Kohl bernama asli, Fransisca Fortuna

Tak sampai di situ, terpampang pula tanggal dan tempat pernikahan mereka yang diselenggarakan di gereja Vincentius A Paulo pada hari ini.

Sontak, undangan pernikahan Sisca Kohl dan Jess No Limit itu viral di sosial media. Hingga kini, postingan tersebut telah disukai lebih dari 11 ribu likes.

“Kira-kira souvenirnya apa ya?,” kata akun @bell*****.

“Please undang akuu,” kata akun @evo******.

“Money no limit,” tulis akun @pe*****.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1205 seconds (0.1#10.140)