Marlienna Suwito Sabet 3 Kemenangan di Mrs Worldwide International 2022

Kamis, 10 November 2022 - 19:05 WIB
loading...
Marlienna Suwito Sabet 3 Kemenangan di Mrs Worldwide International 2022
Marlienna Suwito, Mrs Worldwide Indonesia berhasil menyabet sejumlah kemenangan di Mrs Worldwide International 2022. Marlienna meraih tiga kemenangan sekaligus. Foto/Aldhy Chandra
A A A
JAKARTA - Marlienna Suwito, Mrs Worldwide Indonesia berhasil menyabet sejumlah kemenangan di ajang Mrs Worldwide International 2022. Tak tanggung-tanggung, Marlienna meraih tiga kemenangan sekaligus.

Adapun pencapaian tersebut di antaranya adalah 3rd Runner Up Mrs Worldwide Indonesia, Queen of People Choice dan Mrs Lady of Empowerment. Marlienna pun bersyukur atas kemenangannya, terlebih ini merupakan pertama kalinya Indonesia mengirimkan perwakilannya.

"Saya bersyukur atas pencapaian ini. Saya tidak menargetkan untuk menang di Mrs Worldwide International 2022, namun saya pastinya memberikan yang terbaik dari diri saya atas nama Tanah Air Indonesia," kata Marlienna di Eska Aesthetic Clinic Jakarta, Kamis (10/11/2022).

Tak hanya tiga kemenangan itu, Marlienna juga menceritakan kalau dirinya berhasil mendapatkan Subtitle Crown yang mana ini adalah kategori spesial. Untuk bisa mendapatkannya, ada juri penilai yang memantau finalis secara diam-diam dan ada nilai yang ditentukan.



"Jadi, penilaiannya itu dari kedisiplinan dan keterdekatan atau intimasi kami dengan para finalis lainnya, serta visi misi finalis apa saat berjuang di Mrs Worldwide International. Itu semua dinilai," jelas Marlienna.

Dalam kesempatan yang sama, Marlienna juga menceritakan soal penghargaan Queen of People Choice yang didapatnya. Penghargaan itu didapat dari dukungan banyak pihak atas dirinya.

"Saya bersyukur, banyak sekali orang yang mendukung saya. Di Mrs Worldwide Internasional itu ada polling voting yang dibuka ke umum, jadi masyarakat bisa memilih Mrs mana yang berhak mendapat gelar Queen of People Choice," ujar Marlienna.

"Kalau di Indonesia mungkin namanya juara favorit," lanjutnya.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2218 seconds (0.1#10.140)