Tepis Rizky Billar Bangkrut, sang Ayah: Dia Kan Orang Bisnis

Senin, 14 November 2022 - 20:18 WIB
loading...
Tepis Rizky Billar Bangkrut,...
Rizky Billar dan Lesti Kejora dikabarkan bangkrut setelah kasus KDRT beberapa waktu lalu. Billarkini terlihat tak lagi tampil di televisi seperti sebelumnya. Foto/Instagram Lesti Kejora
A A A
JAKARTA - Rizky Billar dan Lesti Kejora dikabarkan jatuh bangkrut setelah kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) beberapa waktu lalu. Billar yang telah ditetapkan sebagai tersangka pun kini terlihat tak lagi tampil di televisi seperti sebelumnya.

Hal tersebut memicu dugaan Billar dan Lesti telah bangkrut. Rumor ini semakin mencuat setelah keduanya memutuskan untuk membubarkan kanal YouTube pribadinya, Leslar Entertainment.

Namun, kabar tidak sedap ini segera ditepis oleh ayah Billar, Daniel Eddy. Dia dengan tegas membantah kabar putra dan menantunya telah jatuh bangkrut. Menurutnya, kabar ini sama sekali tidak benar.

Pasalnya, meski kini jarang tampil di televisi, bukan berarti Billar dan Lesti tak mempunyai sumber penghasilan lainnya. Daniel menyebut bahwa pasangan suami istri itu memiliki bisnis yang terus berjalan sampai saat ini.



“Nggak jelas itu. Biar pun dia ke luar negeri, usahanya jalan terus,” kata Daniel dikutip dari kanal YouTube Bobby Rahman, Senin (14/11/2022).

“Dia kan orang bisnis. Sumbernya banyak dia,” sambungnya.

Sebelumnya, Ariel alias Boril yang merupakan orang terdekat Billar dan Lesti membantah pasangan suami istri tersebut bangkrut. Menurutnya, alasan Leslar Entertainment bubar lantaran keduanya ingin fokus pada keluarga mereka usai kasus KDRT.

“Mereka ingin fokus pada keluarga. Kalau bangkrut, nggak lah. Memang mereka mau fokus sama keluarga aja,” jelas Ariel.



“Mereka memang benar-benar pengin membina rumah tangga yang lebih fokus. Ya kami (karyawan) nggak bisa apa-apa lah. Makanya kami tetap support aja lah,” tandasnya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1142 seconds (0.1#10.140)