5 Tempat di Bali yang Dikunjungi Presiden AS Joe Biden, Nomor Terakhir Paling Disorot Banyak Orang

Jum'at, 18 November 2022 - 21:55 WIB
loading...
5 Tempat di Bali yang...
Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden saat disambut Presiden Jokowi di Nusa Dua, Bali. Foto/Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden
A A A
BALI - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali pada 15-16 November 2022 mendapat banyak pujian dari seluruh pemimpin negara. Bukan hanya penyelenggaraannya yang sukses, tapi juga lokasinya yang indah.

Seperti diketahui, Bali merupakan surga bagi para pelancong domestik maupun mancanegara karena keindahan alamnya. Dengan berbagai keunikannya, Bali menjadi destinasi bertaraf internasional yang wajib dikunjungi.

Salah satu kepala negara yang memuji keindahan Bali adalah Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden, yang sampai mengatakan kepada Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) bahwa dirinya ingin tetap tinggal di Pulau Dewata.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut tempat yang dikunjungi Presiden AS Joe Biden selama berada di Bali untuk mengikuti KTT G20.



1. Hotel Grand Hyatt
5 Tempat di Bali yang Dikunjungi Presiden AS Joe Biden, Nomor Terakhir Paling Disorot Banyak Orang

Joe Biden merupakan seseorang pemimpin negara paling berpengaruh di dunia, untuk itu keamanannya sangat ketat. Bahkan, selama di Bali, tempatnya menginap dirahasiakan demi keselamatannya.

Hotel Grand Hyatt diyakini sebagai tempatnya menginap, di mana AS menyewa satu hotel selama KTT G20 demi meningkatkan keamanan Joe Biden. Hotel yang berlokasi di Nusa Dua, Bali itu diyakini jadi lokasi yang strategis untuk menghadiri KTT G20.

Jika dilihat dari pujiannya terhadap Bali, kuat dugaan Biden menginap di Hotel Grand Hyatt Nusa Dua. Pasalnya, hotel ini menawarkan kamar-kamar berukuran luas yang disertai dengan balkon pribadi untuk bersantai yang menghadap langsung ke laut.

2. Hotel Mulia Bali
5 Tempat di Bali yang Dikunjungi Presiden AS Joe Biden, Nomor Terakhir Paling Disorot Banyak Orang

Joe Biden juga sempat mengunjungi Hotel Mulia di Bali yang menjadi lokasi pertemuannya dengan Presiden China Xi Jinping. Hotel ini hanya berjarak 14 kilometer dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai berdasarkan perhitungan di Google Maps.

Hotel Mulia Bali menyediakan 111 kamar suites dengan Jacuzzi pribadi yang menghadap langsung ke arah Samudera Hindia. Selain itu, pilihan untuk menghadap taman juga tersedia pada kamar lainnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1517 seconds (0.1#10.140)